Piala Gubernur Kaltim 2018 Jadi Ujian Bagi Bio Paulin
Melihat isyarat yang dilontarkan oleh Ucok, maka turnamen Piala Gubernur Kaltim 2018 mendatang sepertinya bakal jadi ujian bagi Bio Paulin
Penulis: RM. Resha A.U | Editor: Budi Darmawan
SRIPOKU.COM, PALEMBANG--Nasib sang prajurit yang mengisi pertahanan Sriwijaya FC, Bio Paulin, mulai menemukan titik terang. Keputusan tentang kontraknya di Sriwijaya FC bakal menemukan kepastian dalam waktu dekat, apakah dipertahankan atau didepak dari skuat Laskar Wong Kito musim 2018.
Manajer Sriwijaya FC Ucok Hidayat menuturkan, manajemen mulai menjajaki kontrak dengan naturalisasi asal Kamerun itu. Namun, untuk keputusan finalnya masih dalam tahap pembicaraan.
“Bio masih dalam proses negosiasi. Semua tergantung Bio sendiri,” ungkapnya saat diwawancarai Rabu (21/2/2018).
Melihat isyarat yang dilontarkan oleh Ucok, maka turnamen Piala Gubernur Kaltim 2018 mendatang sepertinya bakal jadi ujian bagi Bio Paulin. Apalagi, rata-rata kontrak pemain lama yang masih menghuni Sriwijaya FC baru akan habis Maret mendatang.
Seperti diketahui sebelumnya, performa Bio Paulin sempat diragukan lantaran ia pernah dibekap cedera selama satu musim, sejak 2016. Ia masih minim menit bermain walaupun jajaran pelatih silih berganti. Bahkan, namanya tak masuk dalam skuat resmi Sriwijaya FC 2018 yang diumumkan oleh Presiden Klub Sriwijaya FC Dodi Reza Alex, beberapa waktu lalu.
Namun, ia mulai menunjukkan penampilan apik saat melakoni kompetisi Piala Presiden 2018 lalu. Ia bisa menjadi rekan yang baik dengan stopper lainnya, seperti Hamka Hamzah dan Mahammadou N’Diaye. Malahan, pemain yang lama merumput di Persipura ini mencetak satu gol melalui tandukannya saat bersua dengan Arema FC di babak 8 besar, Minggu (4/2/2018).
Melihat progress yang cukup positif, manajemen jadi kepincut untuk menjajaki ulang kontrak Bio. “Kita lihat saja nanti bagaimana proses negosiasinya,” ungkapnya.
Sementara itu, melihat komposisi skuat yang saat ini berjumlah 29 pemain, termasuk Bio Paulin dan Hamka Hamzah, Ucok mengisyaratkan untuk tidak menambah personil lagi. Ia menilai, jumlah pemain saat ini sudah cukup untuk mengarungi kompetisi yang akan dijalani kedepannya.
“Kayaknya cukup, kita tidak akan menambah pemain lagi. Karena saat ini fokus kita bukan menambah pemain, tapi kepada persiapan karena tim saat ini sudah lebih dari cukup,” jelasnya.
Teks foto: Stopper Sriwijaya FC Bio Paulin saat menjalani sesi latihan di Stadion Atletik Jakabaring Palembang, beberapa
