Sriwijaya FC
Duel Panas Sriwijaya FC vs Mantan Pelatih, Azul: Sama-sama Pegang Kartu Truf
Pelatih Persikad Depok, Achmad Zulkifli mantan arsitek Sriwijaya FC sudah menyiapkan “jurus ampuh” untuk menumbangkan tim yang pernah ia bentuk
Penulis: Abdul Hafiz | Editor: Abdul Hafiz Sripo
Pernyataan eks pelatih Sriwijaya FC yang akrab disapa coach Azul ini pasca Persikad Depok menelan kekalahan 3-1 dari Sumsel United FC di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang, Kamis (13/11/2025) malam.
"Yang pasti kami ke sini ada target minimal 2 poin untuk datang ke Palembang. Dan kami sudah kehilangan lawan Sumsel United. Berarti saat lawan Sriwijaya FC, kita harus habis-habisan bagaimana caranya kita bisa bawa pulang ke Depok poin," ungkap coach Azul pada post match press conference.
Meski paham dengan karakter semua pemain Elang Andalas, tim lawan yang bakal dihadapi selanjutnya. Coach Azul mengaku justru mengkhawatirkan kebangkitan Sriwijaya FC.
Baca juga: Ganjar Mukti Kapten Tim Sriwijaya FC Dikartu Merah, Budigol Siapkan 3 Pemain Belakang
"Oh tidak mudah, justru saya sedikit khawatir karena saya tahu pemain dari Sriwijaya FC ini punya kualitas. Saya takut ini jadi momentum mereka untuk bangkit," katanya.
Pasca mengalahkan Persikad Depok 3-1, Sumsel United saat ini naik ke peringkat 3 klasemen sementara grup 1 Pegadaian Championship 2025/26 dengan raihan 17 poin.
Sedangkan Persikad Depok kini terlempar ke peringkat 8 klasemen sementara dengan raihan 12 poin dari 10 pertandingan.
Sementara Sriwijaya FC yang kini di bawah asuhan pelatiih Budi Sudarsono masih berada di juru kunci peringkat 10 dengan raihan 2 poin dari 10 pertandingan.
| Ganjar Mukti Kapten Tim Sriwijaya FC Dikartu Merah, Budigol Siapkan 3 Pemain Belakang |
|
|---|
| Duel Sriwijaya FC vs Persikad Depok Bakal Seru! Adu Taktik Budigol vs Azul |
|
|---|
| Incar Kemenangan Perdana di Liga 2, Sriwijaya FC Siap Bangkit Lawan Persikad Depok di Jakabaring |
|
|---|
| Geger Sriwijaya FC! 2 Pemain Asing Asal Swedia & Norwegia Latihan Bareng Tim |
|
|---|
| Usung Misi Sriwijaya FC Bangkit, Manajemen SFC Datangkan 2 Pemain Asing Asal Swedia dan Norwegia |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palembang/foto/bank/originals/latihan-di-jasdam.jpg)