Boiyen Menikah
TERHARU Boiyen Menikah, Hesti Purwadinata Berikan Doa Terbaik untuk Sahabatnya 'Selamat Ya Akhirnya'
Setelah lama menjajaki masa pencarian, kisah cinta Boiyen akhirnya berlabuh ke pelaminan.
Penulis: Rizka Pratiwi Utami | Editor: Welly Hadinata
"Alhamdulillah Sah SAMAWA dan bahagia selalu @boiyenpesek dan suami," tulis Wendy Cagur di akun Instagramnya.
Baca juga: AURA Bahagia Boiyen yang Dinikahi Seorang Dosen Disorot, Pendidikan Rully Anggi Akbar Mentereng
Sosok Rully
Nama Rully Anggy Akbar sendiri mulai banyak diperbincangkan publik.
Melalui akun LinkedIn-nya, diketahui bahwa Rully adalah akademisi dan praktisi pariwisata yang juga aktif membangun bisnis food and beverage sejak 2013.
Rully merupakan lulusan S3 Pariwisata Universitas Gadjah Mada serta dosen tetap di Politeknik Sahid Jakarta.
Ia juga mendirikan Sateman Indonesia, rumah makan sate di Yogyakarta.
Gaya hidupnya yang gemar berpetualang pun terlihat dari perjalanannya ke 36 provinsi di Indonesia serta kunjungannya ke lebih dari 23 negara.
Perjalanan Cinta
Meski selalu tampil ceria, kehidupan cinta Boiyen tak selalu mulus.
Ia pernah menjalin hubungan selama enam tahun namun kandas saat sang kekasih menikah dengan orang lain.
Boiyen juga sempat digosipkan dekat dengan Desta Mahendra, meski keduanya membantah hubungan asmara.
Kini, Boiyen menemukan pasangan yang tepat dalam diri Rully.
Hubungan mereka selama ini memang jarang terekspos, tetapi Boiyen sempat beberapa kali menyiratkan bahwa ia sudah dilamar pada pertengahan 2024.
Potret prewedding di Yogyakarta menjadi bukti keseriusan hubungan Boiyen dan Rully.
Kombinasi kepribadian Boiyen yang ceria dan sosok Rully yang dewasa diyakini akan menjadi pasangan yang harmonis.
Pernikahan keduanya pun digadang-gadang menjadi salah satu momen paling hangat di dunia hiburan tahun ini.
Baca berita menarik Sripoku.com lainnya di Google News
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palembang/foto/bank/originals/TERHARU-Boiyen-Menikah-Hesti-Purwadinata-Berikan-Doa-Terbaik-untuk-Sahabatnya.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.