Pendidikan Profesi Guru
Mengapa Refleksi Merupakan Tahap Penting dalam Experiential Learning, Modul 2 Topik 3 PPG 2025
Apa contoh nyata dari concrete experience dalam experiential learning? A. Membaca buku pelajaran B. Menonton video pembelajaran
Penulis: Rizka Pratiwi Utami | Editor: Rizka Pratiwi Utami
SRIPOKU.COM - Berikut ini Latihan Soal UKPPPG Modul 2 PPG Tahun 2025 Dan Pembahasan
Adapun materi soal UKPPG Modul 2 ini ialah Topik 3: Experiential Learning Berdasarkan Buku Ajar Pembelajaran Sosial Emosional.
1. Apa tantangan utama dalam penerapan experiential learning di kelas daring?
A. Minimnya pengalaman nyata yang bisa dialami secara langsung
B. Kesulitan mengontrol jam belajar siswa
C. Terlalu banyak diskusi kelompok
D. Siswa tidak memahami teori pembelajaran
Jawaban: A
Pembahasan: Pengalaman nyata adalah inti dari experiential learning, dan itu sulit diwujudkan secara penuh dalam pembelajaran daring tanpa kreativitas guru.
2. Mengapa refleksi merupakan tahap penting dalam experiential learning?
A. Untuk menguji siswa dengan soal pilihan ganda
B. Untuk mengontrol tingkat kehadiran siswa
C. Untuk membantu siswa memahami makna dari pengalaman
D. Untuk menilai hasil belajar secara kuantitatif
Jawaban: C
Pembahasan: Tanpa refleksi, pengalaman tidak akan menjadi pengetahuan. Refleksi memungkinkan siswa berpikir kritis atas apa yang dialami.
Baca juga: Soal Modul 2 Topik 3 PPG, Siklus Experiential Learning Kolb Terdiri dari Urutan Berikut, Kecuali
3. Apa contoh nyata dari concrete experience dalam experiential learning?
A. Membaca buku pelajaran
B. Menonton video pembelajaran
C. Melakukan eksperimen langsung di laboratorium
D. Mengerjakan latihan soal secara individu
Jawaban: C
Pembahasan: Pengalaman konkret merupakan tahap awal experiential learning yang melibatkan keterlibatan langsung siswa dalam aktivitas riil.
4. Dalam experiential learning, tahap setelah "reflective observation" adalah:
A. Concrete experience
B. Collaborative discussion
C. Summative assessment
D. Abstract conceptualization
Jawaban: D
Pembahasan: Siklus Kolb bergerak dari pengalaman ke refleksi, lalu ke abstraksi konsep, dan terakhir ke penerapan aktif.
5. Mengapa guru perlu memahami gaya belajar siswa dalam experiential learning?
A. Agar guru bisa menyesuaikan pengalaman belajar sesuai karakter siswa
B. Supaya semua siswa mendapat tugas yang sama
C. Agar siswa tidak merasa bosan
D. Supaya nilai siswa seragam
Jawaban: A
Pembahasan: Experiential learning yang efektif memperhitungkan gaya belajar agar siswa dapat mengalami dan mengolah pengalaman dengan maksimal.
Baca berita menarik Sripoku.com lainnya di Google News
pendidikan profesi guru
PPG
Mengapa Refleksi Merupakan Tahap Penting dalam Exp
Modul 2
Topik 3
PPG 2025
Experiential Learning
| Dalam Pelajaran Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan PPKN Kelas 2 SD, FPPN 1 Modul 3 PPG |
|
|---|
| Sebutkan 2 Strategi Utama dalam Menginternalisasi Nilai dalam Pembelajaran, Jawaban Modul 3 FPPN PPG |
|
|---|
| Teknologi dan Media Sosial Seringkali Berdampak Negatif Terhadap Moral Peserta Didik, Modul 3 PPG |
|
|---|
| Apa yang Dimaksud dengan Prinsip Altruisme dalam Kode Etik Guru, Modul 3 PPG |
|
|---|
| Apa Tanggungjawab Guru Kepada Profesi Sesuai Permendikbudristek No 67 Tahun 2024, Soal Modul 3 PPG |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.