Berita Nasional
Hubungi Nomor Pengirim, Konten Kreator Asal Bogor yang Diteror Kepala Babi Kuak Fakta, Penuh Curiga
Awalnya pemilik akun @walikonten mendapatkan kabar dari rekannya bahwa ada paket untuknya.
Penulis: Rizka Pratiwi Utami | Editor: Fadhila Rahma
SRIPOKU.COM - Konten kreator asal Bogor yang mendapatkan kiriman paket kepala babi ungkap kecurigaannya.
Sebelumnya heboh di media sosial instagram yang mendapat teror kepala babi adalah akun @walikonten.
Kepala babi itu dibungkus menyerupai paket.
Dalam video yang dilihat, kejadian ini terjadi pada hari Jumat (5/9/2025) sore.
Awalnya pemilik akun @walikonten mendapatkan kabar dari rekannya bahwa ada paket untuknya.
Paket itu disimpan di depan pagar rumahnya.
Namun, anehnya, paket itu hanya ada nama penerima, alamat, serta nama pengirim.
Nama pengirim paket itu dihubungi olehnya.
Namun, nama yang tertera dalam paket itu mengatakan bahwa tidak mengirimkan paket.
Ia pun curiga dan akhirnya membuka paket tersebut. Saat dibuka, ternyata isi paket itu adalah kepala babi.
Baca juga: Teror Paket Kepala Babi Kembali Bikin Heboh, Konten Kreator Asal Bogor Dapat Kiriman Misterius
Kata Polisi
Menanggapi hal ini, Kasat Reskrim Polresta Bogor Kota Kompol Aji Riznaldi Nugroho mengatakan, belum menerima laporan resmi dari pemilik akun.
“Laporan resminya belum ada ke kantor,” kata Kompol Aji saat dihubungi TribunnewsBogor.com, Sabtu (6/9/2025).
Meski begitu, pihaknya berusaha mengusut kejadian ini.
“Kita lidik terkait asal pengirimnya,” tandasnya.
Arti Kiriman Kepala Babi
Kepala babi dapat diartikan sebagai simbol ancaman atau teror yang dimaksudkan untuk membungkam atau mengintimidasi kerja-kerja jurnalistik yang meliput isu-isu sensitif atau kontroversial.
Kepala babi tidak hanya bicara tentang objek fisik tetapi juga efek psikologis yang ditimbulkannya pada penerima.
Ini adalah bentuk terorisme, yang tujuannya adalah untuk menanamkan rasa takut, menghambat kebebasan berekspresi, dan mencegah pers meminta pertanggungjawaban kekuasaan.
Teror kepala babi juga bisa diartikan sebagai taktik yang umum digunakan oleh mereka yang ingin menekan perbedaan pendapat atau mengendalikan narasi.
Selain itu, arti kepala babi sebagai pesan politik.
Dalam banyak budaya, kepala babi merupakan simbol yang memiliki konotasi negatif dalam konteks agama tertentu, terutama dalam Islam yang menganggap babi sebagai hewan yang haram atau najis.
Oleh karena itu, penggunaan kepala babi sebagai simbol dalam serangan terhadap media seperti Tempo tidak hanya dimaksudkan untuk menakut-nakuti atau mengintimidasi, tetapi juga sebagai alat untuk menyampaikan pesan politik yang mendalam bahwa tindakan atau pemberitaan dari media tersebut dianggap bertentangan dengan norma-norma atau nilai-nilai tertentu yang diyakini oleh pihak yang melakukan serangan.
Tindakan intimidasi simbolik ini mencerminkan usaha untuk menghalau kritik yang mengancam kepentingan kelompok atau elite tertentu.
Hal ini menjadi semacam ritus politik yang memperlihatkan dinamika kekuasaan yang khas.
Apa Kabar Kasus Teror Kepala Babi Terhadap Jurnalis Tempo?
Kasus teror kepala babi terhadap jurnalis Tempo, Francisca Christy Rosana (akrab disapa Cica), masih menjadi sorotan dan simbol ancaman terhadap kebebasan pers di Indonesia.
Kronologi Teror:
Pada 19 Maret 2025, kantor Tempo menerima paket misterius tanpa nama pengirim, ditujukan kepada Cica.
Paket tersebut berupa kotak kardus berlapis styrofoam, yang saat dibuka ternyata berisi kepala babi dengan kedua telinganya terpotong.
Dua hari kemudian, redaksi Tempo kembali diteror dengan kardus berisi enam bangkai tikus yang juga dipotong lehernya.
Respons Tempo dan Publik:
Pemimpin Redaksi Tempo, Setri Yasra, menyebut ini sebagai bentuk nyata teror terhadap kebebasan pers.
Tempo telah berkoordinasi dengan Koalisi Kebebasan Pers dan LBH Pers untuk menindaklanjuti kasus ini.
Sayangnya, hingga kini belum ada kejelasan siapa pelaku atau motif di balik teror tersebut.
Target teror Cica adalah host siniar Bocor Alus Politik, yang dikenal kritis terhadap isu-isu kekuasaan. Banyak pihak menduga teror ini berkaitan langsung dengan aktivitas jurnalistiknya
| KPK tak Takut, Diam-diam Lakukan Penyelidikan Dugaan Korupsi Mega Proyek Kereta Cepat Whoosh |
|
|---|
| BIKIN Semua Terdiam, Ini Analisa Jokowi Soal Tujuan Proyek Whoosh Kereta Cepat Jakarta-Bandung |
|
|---|
| CARA AHY Lunasi Utang Kereta Cepat Whoosh, Ada 2 Alternatif, Tinggal Tunggu Arahan Presiden Prabowo |
|
|---|
| BEGINI Reaksi Bahlil Lahadalia Saat Tahu Ada Kader Partai Golkar yang Lapor Akun Meme Sindiran, Cek! |
|
|---|
| DAFTAR Mega Korupsi yang Dibongkar Kejagung dan KPK, Kurun Satu Tahun Pemerintahan Prabowo-Gibran |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.