Breaking News

Ketua Bawaslu Sumsel Meninggal

Sosok Alm Kurniawan Ketua Bawaslu Sumsel di Mata Sahabat, Pekerja Keras dan Supel

Ketua Bawaslu Sumsel Kurniawan Azhari meninggal dunia, Senin (3/11/2025) di RSUP Mohammad Hoesin Palembang.

|
Penulis: Arief Basuki | Editor: Odi Aria
Instagram
KURNIAWAN MENINGGAL DUNIA - Tangkapan layar Instagram. Breaking News Kurniawan, Ketua Bawaslu Provinsi Sumatera Selatan meninggal dunia. 
Ringkasan Berita:
  • Kabar duka datang dari keluarga besar Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel), setelah Ketua Bawaslu Sumsel, Kurniawan Azhari, meninggal dunia pada Senin (3/11/2025) pukul 10.00 WIB di RSUP Mohammad Hoesin (RSMH) Palembang
  • Rekan kerja almarhum, Komisioner Bawaslu Sumsel, Massuryati, membenarkan kabar tersebut dan mengonfirmasi bahwa jenazah masih berada di RSMH
  • Kurniawan diketahui sudah beberapa hari dirawat di RSMH Palembang

SRIPOKU.COM, PALEMBANG- Kabar duka menyelimuti keluarga besar Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) provinsi Sumatera Selatan (Sumsel).

Ketua Bawaslu Sumsel Kurniawan Azhari meninggal dunia, Senin (3/11/2025) di RSUP Mohammad Hoesin Palembang.

Kabar meninggalnya Kurniawan menyebar di group WhatsApp 'Innalillahu Wa Inna Illahi Rojiun. Telah meninggal dunia Ketua Bawaslu Provinsi Sumsel, Kurniawan Azhari pada pagi ini pukul 10.00 Wub di RSMH. Semoga Husnul Khotimah'.

Hal ini juga dibenarkan rekan kerja almarhum yang juga Komisioner Bawaslu Sumsel Massuryati.

"Benar (meninggal dunia), sekarang masih di RSMH," kata komisioner Bawaslu Sumsel Massuryati Senin (3/11/3025).

Hal senada diungkapkan Pengamat politik Sumsel Bagindo Togar, jika almarhum menghembuskan nafas terakhirnya di RSMH.

"Iya, kita dapat kabar beliau meninggal jam 10.00 wib tadi di RSMH," kata Bagindo.

Menurut Bagindo, Kurniawan memang satu alumni organisasi dengan dirinya di GMNI (Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia), sehingga beliau mengetahui cukup banyak sosok beliau selama ini.

"Beliau sosok yang selama ini pekerja keras dan orangnya supel yang akrab dengan semua orang," kenang Bagindo.

Meski begitu, belum diketahui kapan jenazah almarhum akan dikebumikan dimana, dan kapan. Apakah terlebih dahulu disemayanhkan dirumah dukanya atau bagaimana.

 

Sumber: Sriwijaya Post
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved