Longsor di OKU Sumsel, Remaja Ini Bersikeras Tak Tinggalkan Rumah, Padahal Dapur Rusak Berat
Situasi terkini longsor di OKU, BPBD OKU dan masyarakat mendatangi rumah yang terdampak. Dapur dikabarkan rusak parah.
Penulis: Leni Juwita | Editor: Refly Permana
SRIPOKU.COM, BATURAJA - Baru saja terjadi longsor di OKU, tepatnya di kawasan Kecamatan Pengandonan pada Jumat (4/7/2025).
Satu rumah dikabarkan tertimpa material longsor.
Badan Pennggulangan Bencana Daerah (BPBD) OKU bersama TIM TRC PB dan JITUPASNA dan masyarakat turun ke lokasi langsung untuk mengecek rumah
Kepala BPBD OKU, Januar Effendi M Ikom, melalui Manager Pusdalops BPBD OKU, Gunalfi, menjelaskan, pada Jumat (4/7/2025) sekitar pukul 19.30 WIB, telah terjadi hujan dengan intensitas sedang sampai lebat di beberapa wilayah Kabupaten Ogan Komering Ulu.
Akibatnya, terjadi peristiwa tanah longsor di Desa Semanding, Kecamatan Pengandonan.
Satu rumah bagian dapur milik warga di Desa Semanding terdampak longor.
Tidak ada korban jiwa dalam musibah alam ini.
Rumah yang terdampak longsor atas nama milik Riduan (18).
Baca juga: Desa Rantau Panjang Muba Alami Bencana Tanah Longsor, Jalan Terputus Total Warga Diimbau Mengungsi
Bagian yang terdampak adalah rumah bagian belakang khususnya dapur.
Sedangkan rumah milik Kholifah (58) masih dalamkondisi aman, namun harus terus diwaspadi karena jarakya sudah dekat dnegan tanah longsor.
Menurut Gunafi, untuk kondisi terkini, pemilik rumah masih menempati rumahnya.
Sebab, bagian rumah yang terdampak dari longsor adalah pada bagian dapur, sedangkan bangunan rumah yang lain tidak terdampak.
Untuk membantu meringankan beban pemilik rumah yang terkena longsor, anggota TNI, POLRI, BPBD, Unsur Kecamatan, Perangkat Desa serta warga setempat bergotong royong membantu menata perabotan rumah tangga yang terdampak longsor untuk dipindakan ke tempat yang lebih aman.
Akibat rumah bagian belakang terdampak longsor ini kerugian material ditaksir Rp. 50.000.000.
BPBD OKU mengimbau warga tetap waspada dan senantiasa memantau dan melaporkan ke BPBD atau pihak terkait lainnya jika terjadi kondisi yang mengancam keselamatan.
| Bupati OKU Selatan Abusama Imbau Warga Waspada, Curah Hujan Tinggi Picu Longsor di Desa Cukohnau |
|
|---|
| Murid Kelas VI SD Hilang dan Tenggelam di Sungai Ogan Kawasan Bakung Kecamatan Baturaja Timur |
|
|---|
| Hujan Lebat Merata di OKU Beberapa Titik Langganan Banjir Mulai Tergenang |
|
|---|
| Tampang Kakek 59 Tahun yang Pukul Sopir Angdes di OKU, Bakal Habiskan Masa Tua di Penjara |
|
|---|
| Dua Pelaku Begal Motor di Pengandonan OKU Diringkus Polisi, Ancam Korban Pakai Senjata Tajam |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palembang/foto/bank/originals/longsor-oku.jpg)