Berita Kris Dayanti
Kris Dayanti Berduka, Orang Terdekat Meninggal Dunia karena Penyakit, Yuni Shara: Selamat Jalan
Sudah sejak dua tahun belakangan, Selby keluar masuk ruang perawatan rumah sakit karena diabetes yang diidapnya.
SRIPOKU.COM - Kabar duka, manajer penyanyi Kris Dayanti, Selby Anwar, meninggal dunia pada Senin (3/2/2025) dini hari.
Selby mengembuskan napas terakhirnya di RS Siloam TB Simatupang, Jakarta Selatan.
Sudah sejak dua tahun belakangan, Selby keluar masuk ruang perawatan rumah sakit karena diabetes yang diidapnya.
Jenazah Selby Anwar disemayamkan di rumah duka di Pamulang, Tangerang Selatan.
Prosesi pemakaman dilangsungkan di TPU Pondok Benda, Pamulang, Tangerang Selatan, Selasa (4/2/2025) siang.
Baca juga: Gelagat Raul Lemos saat Azriel Hermansyah Peluk Krisdayanti, Tangis KD Pecah Diperlakukan Depan Umum
Penyanyi Yuni Shara sempat mengungkap rasa dukanya terhadap kepergian Selby.
Yuni Shara menyebut Selby adalah teman kuliahnya yang dikenalkannya kepada Kris Dayanti.
"Teman kuliah paling resik, rapi. Bi, kamu mau kerja gak? Ngurusin adikku Yanti. Kamu langsung bilang mau dan sampai hari ini kamu masih nemenin Yanti kerja," tulis Yuni Shara di akun medsosnya.
"Salah satu manajer terlama, dari awal karier Yanti sampai sekarang," lanjut dia.
Yuni Shara ikut kehilangan Selby Anwar.
"Mulai hari ini aku enggak bisa lihat kamu lagi, Bi. Selamat jalan, Bi. Bahagialah di sana, sampai ketemu lagi ya, Bi," tulis Yuni Shara.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Manajer Kris Dayanti Meninggal Dunia, Yuni Shara Berduka"
| Diam saat Andre Taulany Mau Bantu Natasha Rizky, Desta Bereaksi : Tolong, Jangan Macam-macamlah |
|
|---|
| Gubernur Riau Terjaring OTT KPK, Punya Utang Rp 1,5 Miliar |
|
|---|
| Palembang Arak Piala Cabor Sepak Bola Porprov XV di Muba, Ratu Dewa Berikan Bonus Rp 20 Juta |
|
|---|
| Jeritan Minta Ampun Prada Lucky saat Dianiaya di Ruang Staf Intel, Tangis Sang Ibu Pecah |
|
|---|
| Bikin Jenderal Bintang 2 Nangis, Sudah Satu Minggu Gadis Muda Sekarat Ditabrak Oknum Polisi Mabuk |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.