Berita Sriwijaya FC
Sriwijaya FC Target Ulangi Raih Double Winner, Presiden SFC: Tergantung Dana Sponsor
Presiden SFC Ir H Bakti Setiawan SSos MM mengungkapkan bakal melakukan persiapan pembentuk tim Sriwijaya FC untuk mengarungi kompetisi Liga 2 2024
Penulis: Abdul Hafiz | Editor: Abdul Hafiz
SRIPOKU.COM,PALEMBANG - Jelang berakhirnya musim kompetisi Liga 2 2023/24, Presiden klub SFC Ir H Bakti Setiawan SSos MM mengungkapkan bakal melakukan persiapan pembentuk tim Sriwijaya FC untuk mengarungi kompetisi Liga 2 2024.
"Terkait strategi perekrutan pemain dan pelatih Sriwijaya FC musim mendatang itu ada dua hal. Satu, bagaimana pembentukan tim. Kita bisa meraih double winner dulu, kompromi mulai dari siapa pelatihnya dulu, habis itu pemain potensial pilar, yang tahu itu nanti pelatih. Yang kedua, tidak terlepas itu dana," ungkap H Bakti Setiawan kepada Sripoku.com, Senin (29/1/2024).
Mantan striker PS Sriwijaya Palembang era 1971-1971 ini mengatakan bagus tidaknya tim Sriwijaya FC nanti tergantung dengan dana sponsor untuk menunjang kontrak pemain dan pelatih yang mumpuni sehingga bisa bersaing nantinya.
Baca juga: Laga Pamungkas Sriwijaya FC Terancam Sepi Penonton, Suporter SFC Boikot-Demo Pj Gubernur
"Sekarang sebetulnya masalah profesional ini dulu zaman kita dulu belum ada yang kontrak untuk pemain dalam negeri itu Rp 1 M. Sekarang sudah tinggi semua harga kontrak pemain. Jadi tergantung dari dana sponsor," kata eks Dirut PT Semen Baturaja Tbk.
Bakti yang merupakan salah satu tokoh yang membidani lahirnya Tim Laskar Wong Kito mengaku untuk merekrut pemain bisa dipetakan dari sekarang mana saja pemain-pemain bagus yang ada di tanah air untuk bisa memperkuat Tim Elang Andalas.
"Kalau masalah pemain bagus tidaknya di situ. Tidak bisa ngomonginya. Pemain punya harga semua. Ada pemain nasional," ujarnya.
Ia juga tak menampik pelajaran yang dialami Sriwijaya FC di musim kompetisi Liga 2 2023/24 ini jangan sampai pemain bagus yang lagi moncer seperti striker Habibi Abdul Jusuf, Gelandang Tengah Rio Hardiawan, stoper Muhammad Rifqi bisa dangan muda hengkang.
"Segalanya itu tergantung dari dana. Kalau dia keluar itu tentu ada pemicunya. Mungkin di klub sana lebih besar, di kita lebih kecil. Merawatnya itu," kata Bakti yang pernah menjabat KOmisaris, Ketua Harian dan Manajer Tim SFC.
| Derby Sumatera Selatan: Laga Panas Sumsel United vs Sriwijaya FC Tanpa Penonton |
|
|---|
| Duka di Tengah Pertandingan, Suporter Sriwijaya FC Meninggal Terjatuh dari Tribun |
|
|---|
| Sriwijaya FC Belum Pernah Menang Selama Kompetisi Liga 2 Musim 2025/2026 Berjalan |
|
|---|
| Tiket Sriwijaya FC vs FC Bekasi City Diskon 21 Persen, Berikut Cara Menggunakan Kode "kitopacak" |
|
|---|
| Sriwijaya FC Semakin Sulit Bersaing di Grup Barat, Apapun Caranya Tim Ini Harus tetap di Liga 2 |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palembang/foto/bank/originals/sfc-tatap-2024.jpg)