Berita Selebriti
Ammar Zoni Alami Finansial Anjlok Imbas Masuk Penjara, Rela Pindah Profesi Demi Nafkahi Irish Bela
Kondisi finansial anjlok, Ammar Zoni rela jadi tukang ojek demi bisa memberikan nafkah untuk Irish Bella dan anaknya.
Penulis: Melati Putri Arsika | Editor: Fadhila Rahma
Kondisi tersebut diakui Ammar Zoni sebagai solusi untuk mengurangi pengeluaran.
Bahkan saat ini Ammar Zoni tengah berjuang untuk mendapatkan penghasilan lagi.
Ia mengaku rela jadi tukang ojek asalkan bisa kembali mencari uang.
"Apa pun yang bisa jadi kerjaan, maupun itu ibaratnya istilah kasarnya jadi ojek online pun gue jadi," ungkapnya.
Baca juga: Ammar Zoni Blak-blakan Sebut Narkoba Hancurkan Hidup Setelah Bebas, Pisah Ranjang dengan Irish Bella
Hal itu menjadi salah satu cara supaya bisa mendapatkan penghasilan lagi.
Ia sadar, kesalahan yang dibuat bukan hanya menghancurkan diri sendiri namun keluarga kecilnya.
Istri dan anaknya ikut terkena dampak dari kesalahan yang diperbuat.
Ammar Zoni menyesali dua kali masuk bui karena narkoba menjadi kehancuran bagi orang yang disayanginya.
"Itu yang gua rasain, menghancurkan istri gua, anak-anak gua, juga masa depannya," ucapnya.
"Segala macam yang gua raih kayak hilang begitu aja dalam waktu tujuh bulan," sambungnya.
Dapatkan juga berita penting dan informasi menarik lainnya dengan mengklik Google News
| BAHAGIANYA Vega Darwanti Kuak Kondisi Terkini Tukul Arwana, Wajah Segar dan Jalani Terapi Bicara |
|
|---|
| Kondisi Nada Pasca Operasi Skoliosis, Putri Deddy Corbuzier Relakan Balet karena Besi di Tubuhnya |
|
|---|
| Rp53 Miliar Lenyap, Mongol Bongkar Dalang Calon Gubernur yang Nipu, Terlanjur Divonis & Dimiskinkan |
|
|---|
| ART Artis Pesta Miras hingga Curi Baju, Terbongkar Lewat Sosmed dan CCTV: 2 Bulan Kerja Beli Iphone |
|
|---|
| SOSOK Yosika Ayumi, Pacar Aksa Uyun Anak Soimah yang Kena 'Ospek' Dicaci Maki, Hubungan Awet 3 Tahun |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.