Liga Inggris
Prediksi Susunan Pemain Manchester United vs Wolverhampton Liga Inggris, Bomber Anyar MU Cedera
Dalam laga tersebut, Pemain baru Manchester United Rasmus Hojlund akan absen ketika MU membuka musim Liga Inggris.
SRIPOKU.COM- Jadwal Liga Inggris pekan ini akan menampilkan Manchester United vs Wolves di Old Trafford, Selasa (15/8/2023) pukul 02.00 WIB.
Dalam laga tersebut, Pemain baru Manchester United Rasmus Hojlund akan absen ketika MU membuka musim Liga Inggris.
Mantan striker Atalanta BC diperkirakan akan absen beberapa minggu pertama musim ini karena cedera punggung.
Sementara itu Kobbie Mainoo (pergelangan kaki), Dean Henderson (paha), Anthony Martial (paha), Tyrell Malacia (otot), Thomas Heaton ( betis) dan Amad Diallo (lutut) juga masuk daftar absen.
Dengan absennya Hojlund, Marcus Rashford kemungkinan besar akan menjadi ujung tombak serangan MU, setelah mencetak 20 gol kandang di semua kompetisi selama musim 2022-23.
Dukungan untuk pemain Inggris itu akan datang dari Mason Mount dan Antony, sementara Bruno Fernandes akan menempati posisi seperti biasa.
Namun kemungkinan besar Mount akan bermain di posisi gelandang serang sisi kiri dalam debut kompetitifnya nanti.
Duet lini tengah Casemiro dan Christian Eriksen diperkirakan masih akan menjadi andalan Erik ten Hag.
Sedangkan tandem bek tengah Raphael Varane dan Lisandro Martinez juga masih akan mengisi jantung lini belakang Setan Merah.
Luke Shaw adalah menjadi starter di bek kiri meski Malacia telah pulih, sementara Aaron Wan-Bissaka tampaknya memenangkan head-to-head dengan Diogo Dalot untuk tampil sejak awal di sisi kanan barisan belakang.
Memperkuat lini belakang Man United yang hanya kebobolan 10 gol kandang di papan atas musim lalu, kiper baru Andre Onana tidak diragukan lagi akan menjadi starter untuk penampilan perdananya di Liga Inggris.
Prediksi susunan pemain Manchester United vs Wolves:
Manchester United (4-3-3):
Onana; Wan-Bissaka, Varane, Martinez, Shaw; Casemiro, Eriksen; Antony, Fernandes, Mount; Rashford.
Transfer Harry Maguire ke West Ham
Transfer Harry Maguire ke West Ham terancam kolaps dan kondisi tersebut bisa merusak rencana Man United.
Man United diketahui telah mengambil sikap terhadap eks kapten mereka, Harry Maguire.
Harry Maguire telah masuk dalam daftar jual Man United pada bursa transfer musim panas 2023.
Upaya dari Setan Merah mendapat titik terang setelah West Ham bersedia untuk menebus Maguire.
West Ham dan Man United saling sepakat perihal nominal transfer Maguire.
Setelah sempat alot dalam beberapa pekan terakhir, diputuskan bahwa mahar transfer bek asal Inggris tersebut berada di angka 30 juta pounds (sekitar Rp583 miliar).
West Ham begitu percaya diri untuk segera menuntaskan kesepakatan Maguire.
Namun, dikutip BolaSport.com dari The Sun, kesepakatan antara Man United dan West Ham terkait Maguire justru terancam kolaps.
Menurut laporan dari sumber serupa, permasalahan timbul akibat adanya masalah pribadi dari Harry Maguire.
Diskusi antara pihak Maguire dan West Ham terkait gaji rupanya yang menjadi masalah.
Padahal terdapat klaim dari sumber orang dalam The Hammers bahwa Maguire telah sepakat secara pribadi.
Namun, kenyataannya justru berkata sebaliknya dengan eks pemain Leicester City itu malah bersikap jual mahal.
Maguire diyakini mendapatkan bayaran sebesar 190 ribu pounds per pekannya di Old Trafford.
Ketika berseragam West Ham, Maguire harus rela memangkas gajinya menjadi 100 ribu pounds per minggunya.
Kondisi tersebut disebut-sebut tidak disenangi oleh Maguire.
Padahal Man United telah bersedia memberikan pesangon sebesar 6 juta pounds andai Maguire jadi pindah.
| Bungkam Kritikan Netizen, Manchester United Tampil Superior Juara Premier League Summer Series 2025! |
|
|---|
| Liverpool Juara Liga Inggris Musim 2024/2025, Arne Slot Jadi Pelatih Kelima Juara di Musim Debut |
|
|---|
| Hasil Akhir Liga Inggris: Manchester United Kalah Telak, Chelsea Gagal Geser Liverpool di Klasemen |
|
|---|
| Liverpool Cuci Gudang, 10 Pemain Bakal Hengkang Jelang Liga Inggris 2024-2025 Ada Berstatus Bintang |
|
|---|
| Arsenal Kembali Gagal Juara Liga Inggris, Mikel Arteta Akui Level The Gunners di Bawah Man City |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.