Berita Selebriti
Dicap Pembangkang, Michelle Ashley Protes Tuduhan Pinkan Mambo, Alasan Kabur dari Rumah Dibongkar
Balas tuduhan Pinkan Mambo usai sebut anak pembangkang karena kabur dari rumah, Michelle Ashley buka suara beri tanggapan menohok begini.
Penulis: Melati Putri Arsika | Editor: pairat
SRIPOKU.COM - Michelle Ashley putri Pinkan Mambo meradang saat disebut anak nakal.
Tuduhan sebagai anak nakal dilontarkan Pinkan Mambo ketika memberikan klarifikasi atas pelecehan seksual Michelle Ashley.
Sontak tuduhan ibu kandung ditepis Michelle Ashley hingga membongkar alasan kabur dari rumah.
Baca juga: Pinkan Mambo Sesumbar Ngaku Punya 2 Kepribadian, Ungkap Alami Hidup Tertekan Sejak 9 Tahun Lalu
Ya, Michelle Ashley disebut sebagai anak nakal yang susah diatur lantaran kabur dari rumah Pinkan Mambo.
Ia nekat angkat kaki dari rumah Pinkan Mambo hingga dicap sebagai anak pembangkang.
Adanya tuduhan tersebut membuat Michelle Ashley disebut nakal.
Balasan Michelle Ashley terhadap tuduhan tersebut terungkap ketika podcast dengan Richard Lee.
Saat itu Richard Lee menanyakan tentang tanggapan Michelle Ashley disebut anak nakal.
"Katanya kamu nakal, nggak bisa diatur, pembangkang," tanya dokter Richard Lee dikutip Sripoku.com dari YouTube dr. Richard Lee, MARS, Kamis (3/8/2023).
Mendengar pertanyaan Richard Lee, Michelle Ashley langsung menguak pernyataan menohok.
Menurut Michelle Ashley, keputusannya angkat kaki dari menjadi alasan Pinkan Mambo menyebutnya sebagai anak nakal.
"Mungkin karena dia pikir, kayak salah satu contoh tuh aku kabur dari rumah," ungkapnya.
"Karena itu termasuk nakal kalau menurut dia," imbuhnya.
Namun bagi Michelle Ashley keputusannya kabur dari rumah sebagai bentuk perlindungan diri.
Ia mengaku ingin menjauhi Pinkan Mambo karena merasa tak nyaman.
Keinginan untuk angkat kaki dari rumah muncul ketika merasa tidak aman berada di dekat Pinkan Mambo.
"Ya tapi kan itu untuk melindungi diri aku sendiri," tegasnya.
Baca juga: Video: Memutar balikkan Fakta Michelle Sindir Pinkan yang Menudingnya Berkelakuan Buruk Aku Kecewa
Di balik itu, Michelle Ashley nampak heran dengan sikap sang ibu yang berbeda ketika bertatapan langsung.
Pasalnya diungkap Michelle Ashley perlakuan Pinkan Mambo sempat membuatnya sakit hati.
Sehingga nekat angkat kaki dari rumah karena merasa sudah tak nyaman.
"Dia malah bilang, 'Iya kamu anak durhaka tinggalin Mami, ninggalin keluarga, kamu malah pergi sama papa padahal aku yang ngebesarin kamu dari kecil'," ceritanya.
Baca juga: Tukar Saja Ibu yang Dilecehkan, Pinkan Mambo Nangis Dihina tak Lindungi Michelle Ashley, Ga Sanggup!
Omongan sang ibu tersebut lantas membuat Michele Ashley merasa adanya kesalahpahaman.
Ia menilai Pinkan Mambo salah mengartikan tindakannya kabur dari rumah.
"Terus waktu itu (Pinkan) nggak ngerti poinnya gitu, aku bukan mau meninggalkan Mami," tegasnya.
"Tapi mau hindari situasi yang berbahaya buat aku," tandas Michelle Ashley.
Dapatkan berita terkait dan menarik lainnya dengan mengkllik Google News
| BAHAGIANYA Vega Darwanti Kuak Kondisi Terkini Tukul Arwana, Wajah Segar dan Jalani Terapi Bicara |
|
|---|
| Kondisi Nada Pasca Operasi Skoliosis, Putri Deddy Corbuzier Relakan Balet karena Besi di Tubuhnya |
|
|---|
| Rp53 Miliar Lenyap, Mongol Bongkar Dalang Calon Gubernur yang Nipu, Terlanjur Divonis & Dimiskinkan |
|
|---|
| ART Artis Pesta Miras hingga Curi Baju, Terbongkar Lewat Sosmed dan CCTV: 2 Bulan Kerja Beli Iphone |
|
|---|
| SOSOK Yosika Ayumi, Pacar Aksa Uyun Anak Soimah yang Kena 'Ospek' Dicaci Maki, Hubungan Awet 3 Tahun |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.