Berita Selebriti
Pernapasan Sudah Tertutup Cairan, Kondisi Ashanty Drop, Kembali Dirawat di RS Harus Cepat Dioperasi
Azriel menuturkan bahwa ini merupakan yang ketiga kalinya sang ibunda, Ashanty dibawa ke rumah sakit untuk dirawat.
Penulis: Shafira Rianiesti Noor | Editor: Fadhila Rahma
SRIPOKU.COM - Kondisi Ashanty imbas mengidap sinuitis akut kembali disorot.
Hal ini lantaran Ashanty harus kembali dirawat di rumah sakit untuk yang ketiga kalinya gara-gara sinuitis itu.
Bahkan kondisi Ashanty sempat menurun, efek dari pernapasannya yang kini tertutup cairan.
Karena terus bertambah parah, Ashanty pun harus segera melakukan operasi.
Sayangnya, diakui Azriel Hermansyah belum diketahui pasti kapan jadwal Ashanty operasi.
Azriel Hermansyah pun tampak mengungkap kondisi Ashanty yang kembali menurun beberapa waktu terakhir.
Baca juga: Pasca Autoimun & Meningitis, Kini Ashanty Idap Penyakit Kronis, Indra Penciuman Hilang, Kondisi Drop
"Bunda sempat dibawa ke rumah sakit lagi, sempat di cek," ujar Azriel Hermansyah dilansir dari Insert.
Azriel menuturkan bahwa ini merupakan yang ketiga kalinya sang ibunda dibawa ke rumah sakit untuk dirawat.
"Kondisinya menurun, jadi dirawat lagi. Sama yang kemarin jadi tiga kali," tambahnya.
Kemungkinan besar menurut Azriel, Ashanty akan dioperasi untuk menyedot cairan yang menutup rongga pernapasan akibat sinusitis akut.
"Setelah ini operasi mungkin ya. Kan memang harus diambil tindakan, kalau nggak diambil tindakan, waktunya bisa lama," terangnya lagi.
Namun untuk sekarang ini, Ashanty diketahui sudah pulang dan akan menjalani rawat jalan di rumah. Hal ini terungkap dari unggahan terbarunya di Insta Stories.
"Alhamdulillah, terapi sinus bisa di rumah sekarang. Terima kasih @rspusatpertamina , sudah home care," tulis Ashanty di Instagram.
Di sisi lain rupanya Anang Hermansyah ingin selalu berada merawat Ashanty.
Anang Hermansyah pun rela melepas beberapa pekerjaannya demi menemani Ashanty.
| BAHAGIANYA Vega Darwanti Kuak Kondisi Terkini Tukul Arwana, Wajah Segar dan Jalani Terapi Bicara |
|
|---|
| Kondisi Nada Pasca Operasi Skoliosis, Putri Deddy Corbuzier Relakan Balet karena Besi di Tubuhnya |
|
|---|
| Rp53 Miliar Lenyap, Mongol Bongkar Dalang Calon Gubernur yang Nipu, Terlanjur Divonis & Dimiskinkan |
|
|---|
| ART Artis Pesta Miras hingga Curi Baju, Terbongkar Lewat Sosmed dan CCTV: 2 Bulan Kerja Beli Iphone |
|
|---|
| SOSOK Yosika Ayumi, Pacar Aksa Uyun Anak Soimah yang Kena 'Ospek' Dicaci Maki, Hubungan Awet 3 Tahun |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palembang/foto/bank/originals/andakkangnngg21.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.