Berita Palembang
Permohonan SIM di Polrestabes Palembang Meningkat 100 Persen Usai Libur Natal dan Tahun Baru
Pasca libur natal dan tahun baru, pembuatan dan perpanjangan Surat Izin Mengemudi (SIM) di Polrestabes Palembang ramai di datangi masyarakat.
Penulis: Andi Wijaya | Editor: Yandi Triansyah
SRIPOKU.COM, PALEMBANG, - Pasca libur natal dan tahun baru, pembuatan dan perpanjangan Surat Izin Mengemudi (SIM) di Polrestabes Palembang ramai di datangi masyarakat.
Pantauan di Sat Lantas Polrestabes Palembang terlihat masyarakat yang menjadi pemohon ramai datang untuk pembuatan SIM, baik di tempat di pelayanan SIM.
Kasat Lantas Polrestabes Palembang, AKBP Rendy Surya Aditama membenarkan telah adanya peningkatan pemohon pembuatan dan perpanjangan SIM membeludak.
"Cukup ramai dibandingkan dengan hari - hari biasanya, yang biasanya hanya naik 50 persen, kini setelah dibuka kembali di hari pertama tahun 2023 ini pemohon SIM meningkat hingga 100 persen," ungkap AKBP Rendy kepada Sripoku.com, Senin (2/1/2023) pagi.
Rendy mengatakan pemohon yang membludak ini kemungkinan pemohon SIM yang sebelumnya tidak sempat membuatnya dikarenakan libur panjang akhir tahun, setelah di buka ini mereka kembali mengurus pembuatan SIM.
"Membludak pemohon SIM diprediksi akan berlangsung selama tiga hari kedepan. Pemohon SIM yang datang, karena habis masa tenggangnya," ungkap Rendy.
Lanjutnya, Rendy menghimbau kepada masyarakat untuk tetap bersabar ketika ingin melakukan pemohon pembuatan dan perpanjangan.
"Kita himbau kepada masyarakat yang tidak ingin terkena antrean, para pemohon perpanjangan silahkan bisa mendatangi Mall pelayanan publik dan juga Mobil SIM keliling," tutupnya.(Diw)
| Palembang Arak Piala Cabor Sepak Bola Porprov XV di Muba, Ratu Dewa Berikan Bonus Rp 20 Juta |
|
|---|
| PRIA Ini Nekat Bunuh Temannya Pakai Pedang di Kertapati Palembang, Gegara Utang Piutang Rp15 Juta |
|
|---|
| SOSOK Oka Wiryadi Kurniawan, Calon Dirut Perumda Tirta Musi Palembang Siapkan 'Smart Water Utility' |
|
|---|
| TKA Gelombang Perdana di Sumsel Dimulai, Jadi Validator Rapor dan Pintu Masuk SNBP |
|
|---|
| Edukasi Smart Exercise, Dosen FK UMP Bimbing Lansia Berolahraga Aman Sesuai Kondisi Jantung |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.