Covid-19 Disebut Akan Segera Berakhir, Apakah Kita Masih Harus Pakai Masker ?
Beberapa warga memang terlihat sudah tak lagi menggunakan masker saat beraktifitas di luar rumah di saat angka Covid-19 sudah menurun.
SRIPOKU.COM -- Belum lama ini, badan organisasi kesehatan dunia atau WHO (World Health Organization) menyebut jika akhir dari pandemi Covid-19 sudah ada di depan mata.
Melansir Kompas.com, melalui Direktur Jenderal WHO, Dr. Tedros Adhanom Ghebreyesus, WHO juga menyebut jika kasus virus corona di seluruh dunia sudah mengalami penurunan secara drastis sejak 2020.
Sejak muncul di akhir 2019, menurut Tedros, Pandemi Covid-19 sudah merenggut setidaknya jutaan nyawa dan menginfeksi kurang lebih 606 juta manusia.
Bahkan, WHO menyebut jika pekan lalu angka Covid-19 sudah turun ke level terendah sejak menyerang dunia pada Maret 202 lalu.
"Kami tidak pernah berada dalam posisi yang lebih baik untuk mengakhiri pandemi. Kami belum sampai di sana (akhir pandemi), tetapi akhir sudah di depan mata," ujar Tedros, dilansir The Guardian, melalui Kompas.com, 15 September 2022.
Jika memang benar pandemi Covid-19 tidka lama lagi akan segera berakhir, masih perlukah kita menggunakan masker, terutama saat berada di dluar rumah ?

===
Epidemiolog Grifith University Australia, Dicky Budiman menjelaskan perlu tidaknya masker adalah dilihat dari esensinya.
"Bicara masker ini kita harus melihat esensinya."
"Memakai masker adalah memproteksi diri dan sekitar karena adanya ancaman patogen yang menular melalui udara dan karena kualitas udara yang buruk," kata Dicky pada Kompas.com, Senin (19/9/2022).
Jika nanti status pandemi sudah dicabut, Dicky mengatakan, penggunaan masker tetap diperlukan.
Akan tetapi penggunaannya sangat bergantung pada kesadaran individu.
Misalnya orang yang sedang sakit, maka perlu memakai masker.
Selain itu, jika berada di tempat umum, di rumah sakit, di kantor saat banyak orang terkena flu, dan sebagainya maka seharusnya memakai masker.
"Kemampuan menilai risiko secara mandiri itu dilihat tadi kondisi kita nih lagi sakit nggak, sakitnya nggak mesti Covid, bisa flu, atau yang berpotensi menular melalui udara nah kita harus pakai masker," ujar Dicky.