Berita Selebriti

Bahas Jodoh Saih, Atta Ikut Singgung Hubungan Thariq Halilintar, Pacar Fuji: Jauh Jauh dari Gue Bang

Momen pertemuan Atta Halilintar, Saih dan Thariq Halilintar pacar Fuji ini sembari berkumpul dengan keluarga besar Gen Halilintar dan Anang Hermansyah

Penulis: Nadyia Tahzani | Editor: pairat
capture/youtube/Thariq Halilintar
Atta Ikut Singgung Hubungan Thariq Halilintar, Pacar Fuji 

SRIPOKU.COM - Berikut momen kebersamaan adik kakak kesebelas anggota keluarga yang disebut Gen Halilintar termasuk Atta Halilintar, Thariq Halilintar pacar Fuji dan Saih.

Momen pertemuan Atta Halilintar, Saih dan Thariq Halilintar pacar Fuji ini sembari berkumpul dengan keluarga besar Gen Halilintar dan Anang Hermansyah.

Di sela sela perkumpulan tersebut, Atta Halilintar dan Thariq Halilintar membahas soal tipe wanita ideal Saih.

Baca juga: Usai Thariq Halilintar, Kini Rafael Adwel Buka Suara, Sebut Fuji Bercanda saat Ucap Kata Najis

Atta Ikut Singgung Hubungan Thariq Halilintar, Pacar Fuji
Atta Ikut Singgung Hubungan Thariq Halilintar, Pacar Fuji

Namun menariknya, Atta menyelipkan godaan hubungan Thariq Halilintar dan Fuji dalam obrolan mereka.

Seperti diketahui, kisah asmara Thariq Halilintar dan Fujianti Utami jadi sorotan.

Hingga kini, isu Fuji belum dapat restu dari Gen Halilintar masih terus dibahas.

Dugaan itu kembali mencuat setelah Fuji tak ikut dalam sesi makan malam Thariq sekeluarga.

Thariq yang dikenal ceria justru pamer wajah seolah muram dan tanpa ekspresi.

Perbedaan sikap Thariq ini juga terlihat saat ia bertemu sang kakak, Atta Halilintar.

Awalnya, Thariq datang terlambat disaat keluarga Gen Halilintar dan Anang Hermansyah-Ashanty sudah memulai makan malam mereka.

Ia kemudian menyapa dan menyalami Atta serta saudara-saudari lainnya.

"Terlambat, ada orang terlambat, duduk di lantai ya," ujar Atta.

"Jangan sampai gua tarik lu dari kursi itu," kata Thariq dengan wajah tegang.

Ia kemudian menyapa ibunya, Lenggogeni Faruk, dan sang ayah, Halilintar Anofial. Thariq lantas kembali ke tempat saudara-saudarinya duduk.

Atta lantas membeberkan kalau Thariq berniat mencarikan jodoh buat Saaih Halilintar. Thariq lantas menanyai Saaih soal kriteria wanita idamannya.

"Jadi tipenya apa? Fisik, umur?" tanya Atta.

"Badannya putih, rambutnya pendek atau yang berjenggot sekalian," goda Thariq.

"Orang Indonesia apa Arab?" tanya Atta.

"Nggak masalah, aku gak ada (patokan soal ras)," kata Saaih.

Disela-sela obrolan, Atta mendadak bercanda ke arah Thariq.

"Nggak masalah, yang jadi masalah itu kalau gak ada masalah," kata Atta goda hubungan Thariq dan Fuji.

Thariq sempat memperlihatkan ekspresi tak nyaman sembari bergumam, "Bang Jauh Jauh dari Gue bang".

Mendengar Ucapan, Atta menyudahi candaannya tersebut.

Sementara itu, menepis kabar miring tersebut, Thariq Halilintar blak-blakan menyebut jika ia telah janjian ingin menemukan Fuji dengan keluarganya.

Saat membuka Q&A di cerita Instagram pribadinya, Thariq terlihat menjawab pertanyaan seseorang yang tidak disebutkan namanya.

"Dasar pengecut, gaberani ngenalin ke orangtua ya? Pengen mainin perasaan cewe terus ya," tanya akun tersebut pada Jumat (12/8/2022).

Thariq mengatakan jika pertanyaan seputar itu sangat banyak sekali ia dapatkan.

"Ini pertanyaan banyak banget," kata Thariq sambil menggunakan emoticon menangis.

Ia mengatakan jika semua orang yang memiliki hubungan pacaran pastinya ingin mengenalkan pilihannya kepada orangtua mereka.

"Iyalah, ssorang anak pasti pengen banget nemuin pilihannya ke orangtuanya," katanya.

Ia juga mengungkapkan jika sudah mengatur janji dengan keluarganya untuk bertemu dengan pacarnya itu.

Namun, tampaknya sang ibunda Thariq belum bisa menemui Fuji karena sibuk.

"Tapi gatau kemaren udah janjian tapi belum jadi-jadi, mungkin mommy lagi sibuk karena banyak kerjaan," katanya.

Anak ke-empat dari pasangan Lenggogeni Faruk dan Halilintar Anofial Asmid ini berharap agar orangtuanya bertemu dengan Fuji.

"Semoga lekas dipertemukan," kata Thariq.

Seolah memang hubungannya ingin ke jenjang serius, Thariq Halilintar kembali memposting cerita Instagram.

Video tersebut berisikan tentang awal kedekatannya dengan Fuji dan momen-momen romantis mereka.

Thariq Halilintar berikan pesan tegas ke netizen soal hubungannya yang tak direstui, ini pesannya
Thariq Halilintar berikan pesan tegas ke netizen soal hubungannya yang tak direstui, ini pesannya (capture/instagram/Fuji An)

Baca juga: Tak Kunjung Bertemu, Thariq Halilintar Akhirnya Blak-blakan Ajak Fuji Janjian Ketemu Gen Halilintar

Sumber: Sriwijaya Post
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved