Berita Selebriti

Demi Beli Rumah, Marshel Widianto Pinjam Uang ke Denny Cagur Setengah Miliar, Ini Ketakutannya!

Marshel Widianto merupakan salah satu pelawak dari ajang pencarian bakat Stand Up Comedy Academy Musim 3. Dibalik kesuksesannya yang sekarang ternyata

Penulis: Monalia Aninda Aryani | Editor: Welly Hadinata
capture/instagram/
Marshel Widianto dan Denny Cagur 

SRIPOKU.COM - Tidak pernah terpikirkan dalam benak Marshel Widianto bahwa dirinya akan sesukses sekarang.

Marshel Widianto merupakan salah satu pelawak dari ajang pencarian bakat Stand Up Comedy Academy Musim 3.

Dibalik kesuksesannya yang sekarang ternyata banyak cerita yang membuatnya bisa bertahan sampai saat ini.

Dari kehidupan menjadi orang yang tidak punya apa-apa hingga saat ini memiliki banyak harta bahkan rumah harga milliaran rupiah.

Dikutip dari kanal youtube Insert Informasi Selebriti pada Rabu (17/11/2021).

Marshel mengungkapkan bahwa rumahnya yang seharga 1.3 Miliar tersebut ternyata Down Payment (DP) nya meminjam uang dari Denny Cagur sebesar 500 juta.

"Pak Denny inisiasi sendiri sih, jadi waktu itu lagi ngobrol-ngobrol masalah rumah terus dia bilang DP-in aja.

"Terus gua bilang, uangnya belum pada turun pak.

"Ya udah pak Denny ngasih"

Baca juga: Profil Komedian Marshel Widianto,  Pernah Ngamen dan Bekerja Sebagai Debt Collector

Denny Cagur memberi uang DP tersebut lantaran takut nanti rumah tersebut diambil oleh orang.

"Pak Denny bilang 'lu pakek duit gua aja daripada rumahnya diambil orang'," terang Marshel Widianto

Sementara itu walaupun ia sekarang sudah berkecukupan. 

Dia tidak ingin bersantai dan berpuas diri untuk mencapai mimpinya. 

"Puas sih sudah tapi untuk pencapaian lain akan dilakukan juga. 

Sumber: Sriwijaya Post
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved