Euro 2020
Save Yann Sommner Hingga Kesialan Cristiano Ronaldo, Nasib 4 Tim Peringkat Tiga Terbaik Euro 2020
Sementara satu tim lainnya yang digadang-gadang akan berbuat banyak di babak final yakni Portugal tumbang.
SRIPOKU.COM, PALEMBANG-Total ada delapan tim yang lolos ke fase 8 besar Euro 2020, berdasarkan hasil pertandingan terakhir Rabu (30/6/2021) dini hari.
Adapun delapan tim yang lolos yakni, Italia, Swiss, Denmark, Belgia, Ceko, Inggris, Spanyol, dan Ukraina.
Kemudian ada tiga negara spesial yang lolos yakni, Yakni, Swiss (Grup A), Ukraina (Grup C), dan Republik Ceko (Grup D).
Sementara satu tim lainnya yang digadang-gadang akan berbuat banyak di babak final yakni Portugal tumbang.
Drama lolosnya tiga tim non unggulan atau kuda hitam ini menjadi cerita tersediri.
Bagaimana tepisan sang raja save Yan Sommnes menyingkirkan Prancis, kemudian sepadang gol Ceko membuat Belanda pulang lebih cepat.
Kemudian ada cerita pemain legenda Italia Andriy Shevchenko menumbangkan Swedia.
Kini, Delapan tim ini akan bertarung di babak perempat final yang dijadwalkan Jumat (2/7/2021) malam dan berakhir pada Minggu (4/7/2021) dini hari WIB.
Fakta bahwa, semua tim yang berstatus peringkat ketiga terbaik Euro 2020 berhasl melaju ke perempat final, kecuali Portugal menjadi cerita tersendiri.
Seperti diketahui, Empat tim ini, lolos ke fase gugur sebagai peringkat ketiga terbaik telah menuntaskan pertandingan mereka di babak 16 besar Euro 2020.
Yakni, Swiss (Grup A), Ukraina (Grup C), dan Republik Ceko (Grup D) dan Portugal (F). Namun Portugas nampaknya memang tak memiliki keberuntungan di ajang Euro 2020 ini.
Berikut Beberapa Faktanya:
1. Cerita Ceko Tumbangkan Belanda
Republik Ceko adalah negara yang lolos dengan peringkat ketiga terbaik.
Tim yang awalnya tampil tidak begitu baik ini bermain apik dan melaju ke 8 besar Euro 2020 usai menjungkalkan favorit juara, Belanda.
