Berita Selebriti

DIKABARKAN Gelar Nikah Siri di Rumah Iis Dahlia, Nissa Sabyan Datang Bersama sang Ayah: Ini Faktanya

Rumah Iis Dahlia disebut jadi tempat menikah siri Nissa Sabyan dan Ayus, akhirnya Iis Dahlia angkat bicara beberkan fakta sebenarnya

Editor: pairat
Istimewa
Potret Nissa Sabyan dan Ayus serta pedangdut Iis Dahlia 

SRIPOKU.COM - Teka-teki hubungan terlarang Nissa Sabyan dengan sang keybordis Ayus Sabyan masih belum menemukan titik jelas.

Lama ditunggu publik untuk mengklarifikasi isu miring yang tengah hangat itu, keduanya justru tampil ke muka umum dengan mengeluarkan single terbaru mereka.

Kini hubungan Nissa Sabyan dan Ayus seolah berbuntut panjang.

Keduanya diisukan menjalin kasih meski Ayus masih menjadi suami sah dengan Ririe Fairuz atau akrab disapa Erie.

Erie pun akhrinya menggugat Ayus lantaran sang suami dikabarkan masih terus menjalin hubungan dengan Nissa meski beberapa kali ketahuan.

Ayus dan Erie pun akhirnya sepakat untuk bercerai dan kini sah tidak berstatus suami istri lagi.

Usai bercerai, Ayus dan Nissa Sabyan pun seolah menghilang lantaran tak lagi tampil di layar kaca.

Namun, tiba-tiba kini keduanya dikabarkan resmi menikah siri, yang digelar di rumah Iis Dahlia.

Benarkan pernikahan Ayus dan Nissa Sabyan sudah digelar?

Kedatangan Ayah Nissa Sabyan ke Rumah Iis Dahlia

Nissa sabyan dan Ayus Sabyan
Nissa sabyan dan Ayus Sabyan (Kolase Sripoku.com/YouTube)

Ya, beberapa waktu lalu Sabyan Gambus tengah mengadakan acara buka puasa bersama di kediaman pedangdut senior Iis Dahlia.

Momen bersamaan yang digelar di kediaman Iis Dahlia tersebut, rupanya dirumorkan turut jadi acara pernikahan Ayus dan Nissa Sabyan.

Pasalnya dalam unggahan foto yang diunggah oleh Iis, terlihat Nissa Sabyan dan Ayus datang saat acara tersebut.

Tak hanya itu, ustad Zaki yang juga ada dalam foto pun seolah memperkuat adanya pernikahan yang digelar.

Tak hanya ustad Zaki, Iis Dahlia rupanya mengungkap hal mengejutkan yang terjadi di rumahnya.

Rupanya tak hanya Ayus dan Nissa Sabyan, ayah dari Nissa rupanya juga hadir dalam acara tersebut.

Baca juga: Sinopsis Sinetron Ikatan Cinta 22 Mei, Kecewa Membara, Nino Pergoki Elsa & Riki di Forten Park Hotel

Nissa Sabyan dan Ayus Sabyan santer dikabarkan telah nikah siri, pedangdut Iis Dahlia langsung ikut angkat bicara, apa katanya?
Kolase Instagram @nissa_sabyan dan @isdadahlia
Nissa Sabyan dan Ayus Sabyan santer dikabarkan telah nikah siri, pedangdut Iis Dahlia langsung ikut angkat bicara, apa katanya?

Baca juga: Sengaja Dirahasiakan Umi Pipik Karena Artis, Venna Melinda Diam-diam Tahu Sosok Istri Ke-3 Uje:Kaget

Iis Dahlai rupanya keceplosan mengungkap kehadiran ayah Nissa dalam acara Kopi Viral yang yang tayang di Trans TV pada Selasa(18/5/2021) lalu.

Iis yang menjadi bintang tamu pun dicecar oleh beberapa pembawa acara seperti Ramzi, Indra Herlambang, Melanie Richardo hingga Vicky Prasetyo.

Ramzi pun menanyakan soal berita adanya pernikahan yang digelar dalam acara buka puasa yang digelar di rumah Iis Dahlia.

"Bukan, konteksnya ini kan memang lagi ramai. Dan sampai sekarang mereka kan tidak mau berbicara klarifikasi", ujar Ramzi meminta klarifikasi dari Iis.

Iis pun akhirnya menjawab pertanya Ramzi sekaligus pertanyaan warganet yang penasaran dengan status keduanya.

Indra Herlambang pun kembali menanyakan mengenai momen saat berfoto, di mana dalam foto tersebut berisi pasangan suami istri.

"Yang bikin penasaran itu, yang hadir waktu itu kan pasangan-pasangan. Nah orang-orang nyangkut pautin" ucap Indra Herlambang.

"Iya memang semua yang disitu itu suami-istri suami-istri", ujar Iis.

Sontak masing-masing pembawa acara pun kaget karena  IIs menyebut bahwa yang hadir di acara tersebut adalah suami istri, yang seolah menandakan Ayus dan Nissa juga suami istri.

Namun Iis kembali menegaskan bahwa dalam acara tersebut tidak ada pernikahan yang digelar.

Mantan Manajer Buka Suara Desak Ayus dan Nissa Sabyan

Nissa Sabyan dan Ayus Sabyan
Nissa Sabyan dan Ayus Sabyan (Tangkap layar YouTube SABYAN)

Baca juga: Sengaja Dirahasiakan Umi Pipik Karena Artis, Venna Melinda Diam-diam Tahu Sosok Istri Ke-3 Uje:Kaget

Bola panas isu perselingkuhan Ayus dan Nissa Sabyan masih terus bergulir.

Usai Ayus resmi bercerai, kini kabar pernikahan Ayus dan Nissa Sabyan kian santer terdengar.

Bahkan beberapa waktu lalu, baik Nissa maupun Ayus juga sudah berani tampil bersama dalam Sabyan Gambus dalam beberapa acara Ramadhan.

Ayus dan Nissa juga datang bersama dalam acara buka bersama di rumah penyanyi dangdut Iis Dahlia.

Momen tersebut pun diuanggah Iis Dahlia Melalui akun Instagramnya.

Seolah tak ingin berita semakin tidak jelas, mantan manajer akhirnya buka suara mengenai hubungan Ayus dan Nissa Sabyan dan kabar pernikahan.

Sang mantan manajer bernama Eki pun mendesak Ayus dan Nissa Sabyan untuk segera memberikan klarifikasi kepada warganet.

"Seperti yang sudah saya bilang, harusnya sih harus ada klarifikasi", ungkap Eki mantan manajer Sabyan Gambus dikutip dari kanal Youtube Surya Citra Televisi (SCTV).

Eki mendesak adanya klarifikasi agar netizen tidak terus bertanda tanta soal hubungan keduanya yang kini dikabarkan akan segera menikah.

"Jadi netizen tidak terombang ambing", tambah Eki.

Selain itu mantan manajer Sabyan Gambus tersebut juga berharap agar tidak ada opini serta berita yang aneh-aneh mengenai status hubungan Ayus dan Nissa Sabyan.

"Banyak yang mengeluarkan opini (netizen) ini itu segala macem", jelas Eki. (*)

Artikel ini telah tayang di Sajiansedap.Grid.ID dengan judul Disebut Rumahnya Jadi Tempat Nikah Siri Ayus dan Nissa Sabyan, Iis Dahlia Keceplosan Ungkap Hal Ini, 'Nissa Dateng Sama Bapaknya'

Baca juga: Hidupnya Dipenuhi Konten, Psikolog Bongkar Tekanan Besar yang Dirasakan Atta dan Aurel: Negatif

Baca juga: BREAKING NEWS: Jalan Penghubung Kabupaten OKU dan Kabupaten Ogan Ilir Putus

Sumber: Grid.ID
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved