Kontrak Fantastis Messi dan Barcelona Bocor, PSG tak Peduli: Manfaatkan Neymar Agar La Pulga Yakin

Namun klub yang membidiknya seolah tak peduli akan nilai tersebut, dan terus merayu Messi untuk memperkuat klubnya di musim mendatang.

Editor: RM. Resha A.U
TWITTER.COM/AHMEDMONTASSIR3
Momen trio MSN Barcelona yang diisi oleh Lionel Messi, Luis Suarez, dan Neymar Jr 

SRIPOKU.COM -- Lionel Messi dikabarkan akan mengalami habis kontrak bersama Barcelona.

Beberapa klub sudah mulai membidik La Pulga, julukan Messi.

Padahal belakangan, kontrak Messi bersama Barcelona sudah bocor ke publik.

Perpanjangan kontrak terakhir bersama Barca 2017 hingga 2021, Lionel Messi menerima 555 juta Euro atau sekitar Rp9,4 triliun.

Namun klub yang membidiknya seolah tak peduli akan nilai tersebut, dan terus merayu Messi untuk memperkuat klubnya di musim mendatang.

Satu klub yang paling getol diantaranya adalah Paris Saint-Germain (PSG).

Baca juga: Lama Dinantikan, Nagita Slavina Girang Umumkan Kehamilan, Adik Raffi Ahmad Bingung: Punya Anak Lagi?

Baca juga: Marzuki Alie ke AHY, Bongkar Nama-nama yang Terlibat Kudeta, Jika tak Terbukti Mundur

Klub tersebut benar-benar serius ingin memboyong Messi ke Parc des Princes.

Bahkan belakangan mereka mulai melakukan langkah mencolok, untuk meyakinkan Messi jika mereka benar-benar serius.

Ya, demi menggoda Messi adalah dengan memperbarui kontrak Neymar untuk empat tahun kedepan.

Pertemanan antara Messi dan Neymar dikenal sangat kuat sejak keduanya bertemu di Barcelona dan kemudian membentuk trio tak terkalahkan bersama Luis Suarez.

Rumor mengatakan bahwa Messi sangat senang jika bisa bermain bersama Neymar lagi di lini depan.

Baca juga: Hidupnya Dicap Cuma Jadi Boneka, Kondisi Batin Betrand Peto Diungkap Alifa Lubis: Hey You Ma Bro

Baca juga: Restu Ibu Belum Didapat, Indah Permatasari Dikabarkan Sudah Hamil, Perut Istri Arie Kriting Disorot

Marcelo Bechler, seorang jurnalis ternama, memberikan informasi kepada TNT Sports Brasil bahwa semuanya telah disepakati agar Neymar memperpanjang kontraknya di Parc des Princes.

Kesepakatan barunya akan membuatnya memperpanjang masa tinggalnya di Prancis hingga Juni 2026.

Kabar perpanjangan kontrak Neymar disebut akan dikonfirmasi secepatnya minggu ini.

Neymar sebelumnya dikabarkan berusaha untuk kembali ke Barcelona pada musim panas 2019, namun itu terbukti tidak berhasil.

Sumber: SuperBall.id
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved