Mertua Terlalu Ikut Campur Urusan Rumah Tangga Anak, 3 Tips yang Harus Dilakukan Menurut Psikolog

Apa yang harus dilakukan jika mertua terlalu ikut campur urusan rumah tangga kita? Ini tips dari psikolog Ayoe Sutomo.

Editor: pairat
mertua 

SRIPOKU.COM – Setiap rumah tangga dihadapkan dengan masalah masing-masing.

Masalh muncul bisa antar pasangan suami-istri, bisa muncul dari anak, tetangga hingga bermasalah dengan mertua.

Nah, memiliki orangtua kedua atau disebut mertua memang gampang-gampang susah.

Selain perbedaan karakter, sikap, prinsip, budaya dan jenjang usia, membangun hubungan yang harmonis antara mertua dengan menantu memang bukan perkara sepele.

Butuh dari sekedar basa-basi dan pemberian fasilitas untuk menciptakan hubungan yang baik antar keduanya.

Tak jarang, yang terjadi adalah mertua kadang cenderung ikut campur mengenai pernikahan anaknya. Hal ini pun bisa membuat ‘perang dingin’ antara menantu dan mertua.

Efek lanjutnya adalah akan tercipta jarak bahkan tak sedikit yang malas bertemu mertua.

Lalu, apa yang harus dilakukan jika mertua terlalu ikut campur urusan rumah tangga kita? Ini tips dari psikolog Ayoe Sutomo.

1. Komunikasi via suami

Kita harus bisa berkata jujur pada pasangan hal apa saja yang membuat kita tidak nyaman dengan perlakuan atau sikap mertua.

Jangan sampaikan langsung pada mertua, tapi jadikan suami sebagai jembatan komunikasi untuk menyaring perkataan yang menyinggung dan lain sebagainya.

Ini penting demi mencegah konflik yang lebih besar.

Baca juga: Wanita ini Tulis Pesan Mengharukan Sebelum Meninggal karena Kanker Tetaplah Sebar Kebaikan

2. Posisikan diri kita sebagai sahabat dan anak

Mertua
Mertua (internet)

Pernikahan membuat kita pun harus bisa beradaptasi dengan mertua yang juga merupakan orangtua kita.

Ada yang suka diajak ngobrol, ada yang suka dipuji, ada yang suka ditemani masak, ada yang suka diajak belanja atau sekedar jalan-jalan, ada yang suka perhatian lebih dan lainnya.

Baca juga: Waspada Kebakaran, Ini 5 Tanda Kompor Harus Segera Diganti, Bau Gas hingga Api Mulai Merah

Sumber: Nova
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved