Berita Selebriti

Mengenal Pevita Pearce, Artis yang Terpapar Covid-19, Wajahnya Pucat, Kaget Padahal Rajin Olahraga!

Dari unggahan tersebut, Pevita Pearce juga mengingatkan kepada para follower-nya untuk tetap menerapkan protokol kesehatan 3M seperti anjuran pemerint

Penulis: Nadyia Tahzani | Editor: pairat
Instagram @pevpearce
Pevita Pearce 

SRIPOKU.COM - Pevita Pearce, siapa sih yang tidak kenal dengan artis cantik ini.

Pevita Pearce yang dikenal lewat parasnya yang cantik dan juga aktingnya yang memukau mengabarkan kabar tidak menyenangkan.

Ya, Pevita Pearce dinyatakan positif terjangkit Covid-19 atau virus corona.

Hal tersebut telah dikonfirmasi oleh Bucie Lee, manajer Pevita Pearce.

Bucie menjelaskan bahwa artisnya positif terpapar virus corona dan tengah menjalani pemulihan di rumah sakit.

"Iya benar (Covid-19) dan sekarang lagi pemulihan," kata Bucie saat dihubungi awak media, Jumat (18/12/2020).

Baca juga: Niatnya Nikah Diam-diam Malah Ketahuan, Nasib Kiwil Hancur, Skakmat Ditinggal Istri Tua & Anak-anak?

Dalam beberapa hari terakhir, Pevita Pearce mengunggah momen-momen isolasi mandiri yang dijalaninya.

"Hari ke-5 dengan Vid (Covid-19). Untuk seseorang yang makan makanan sehat, minum vitamin, rutin berolahraga, dan mengikuti semua protokol," tulis Pevita Pearce.

Unggahan terbaru pemain Sri Asih ini bahkan menyertakan keterangan bahwa ia sudah menjalani isolasi pada hari kelima.

Dari unggahan tersebut, Pevita Pearce juga mengingatkan kepada para follower-nya untuk tetap menerapkan protokol kesehatan 3M seperti anjuran pemerintah.

Pevita Pearce mengaku kaget karena ia terpapar virus corona meski menjalani pola hidup sehat.

"Saya sangat terkejut mendapatinya," ungkap adik Keenan Pearce itu.

Lebih lanjut, Pevita berharap ini menjadi pengingat bahwa orang yang tampak sehat pun bisa terpapar Covid-19.

"Saya berharap ini menjadi pengingat bagi kita semua bahwa bahkan kita yang paling sehat pun bisa mendapatkannya," tulisnya.

Sementara itu, dukungan diberikan oleh pacaranya, Arsyah Rasyid melalui media sosial.

Sumber: Sriwijaya Post
Halaman 1 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved