news

Rumah Mewah Rp 30 Miliar Tak Ada Pembeli, Muzdalifah Banting Setir Jualan Soto dan Nasi Goreng

-Rumah mewah Mizdalifah yang sempat heboh karena dijual dengan harga selangit kini berubah jadi warung makan-.

Editor: Wiedarto
Instagram @muzdalifah999 dan @terasmuzda
Rumah Mewah Muzdalifah Kini Jadi Restoran & Ramai Pengunjun 

SRIPOKU.COM-Rumah mewah Mizdalifah yang sempat heboh karena dijual dengan harga selangit kini berubah jadi warung makan. Mizdalifah dan suaminya, Fadel Islami kini berjualan soto dan nasi goreng di teras rumah mewahnya.

Beberapa waktu lalu, Mizdalifah dikabarkan bangkrut karena menjual rumah mewahnya.

Mizdalifah membantah dirinya bangkrut. Dia sengaja menjual rumah agar uangnya bisa dibagi ke anak-anaknya.

Kabar terbaru datang dari pasangan Muzdalifah dan Fadel Islami.

Keduanya kini buka warung makan.

Lokasinya di rumah mewahnya yang akan dijual dengan harga Rp 45 miliar.

Tepatnya di kawasan Adi Sucipto, Kelurahan Belendung, Kecamatan Benda, Tangerang.

Sesuai dengan namanya, warung sederhana itu berlokasi di teras rumah Muzda.

Konsep warungnya nampak simpel dengan jejeran meja dan kursi kayu biasa.

Meski demikian, sejak dibuka warung tersebut ramai dikunjungi pelanggan.

Nampaknya banyak orang penasaran dengan masakan yang disajikan di warung tersebut.

Tentunya, mereka juga penasaran dengan rumah mewah Muzda yang kerap muncul di layar kaca itu.

Dilihat dari akun Instagram @terasmuzda, warung ini menyajikan menu makanan khas Indonesia.

Ada soto, nasi goreng dan nasi ayam geprek dan kudapan serta minuman beragam.

Menu-menu tersebut dibandrol dengan harga sangat terjangkau yakni dari harga 5 Ribu sampai 22 Ribu.

Halaman
123
Sumber: Tribun Lampung
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    AA

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved