Pasar Satelit Perumnas Sako Terbakar

Kebakaran di Pasar Satelit Palembang, Rumah Pemilik Akun TikTok Doraemon Dangdut Ikut Terbakar

Yovi mengontrak di perumahan tersebut bukan untuk ditempatinya, namun dibuatnya untuk dijadikan tempat makan dan tempat tongkrongan.

Penulis: Bayazir Al Rayhan | Editor: Refly Permana
sripoku.com/rere
Yovi korban kebakaran yang merupakan seorang konten kreator tiktok dengan akun Doraemon Dangdut saat ditemui di Lokasi 

SRIPOKU.COM, PALEMBANG - Kebakaran hebat yang menghanguskan puluhan toko baju di Pasar Satelit Perumnas Kecamatan Sako Palembang Jumat (28/8/2020) tak hanya menghanguskan toko di pasar tersebut.

Bukan hanya toko atau warung yang di dalam lingkungan pasar, ternyata api juga menjalar ke rumah warga.

Setidaknya, terdapat satu rumah di Perumahan Griya Musi, Kelurahan Sialang, Kecamatan Sako, Palembang yang ikut terbakar terkena dampak dari kebakaran di toko yang berada tepat di belakang perumahan tersebut.

71 Karyawan Manufakturing Suzuki Positif Covid-19, Kantor tidak Tutup, Kurangi Kapasitas Produksi

Diketahui pemilik rumah tersebut bernama Sadik (35) yang bekerja di Pekanbaru. Rumah tersebut sedang tidak lagi ditempatinya sejak bertugas di Pekanbaru.

Namun, rumah tersebut tidak kosong dan dikontrakannya kepada Yovi (33), warga Jalan Batu Nilam Kecamatan Bukit Kecil Palembang.

Yovi mengontrak di perumahan tersebut bukan untuk ditempatinya, namun dibuatnya untuk dijadikan tempat makan dan tempat tongkrongan.

Cerita Seorang Korban Penipuan dari OKU Selatan yang Terjebak di Hutan Belantara Kukar Kaltim

Sejak bulan November 2019 lalu Yovi sudah berjualan dan mengontrak di rumah tersebut.

Namun tiga hari sebelum terjadi kebakaran tersebut dirinya tidak buka dikarenakan menjaga keluarganya yang sakit.

Pagi sebelum terjadinya kebakaran, Yovi yang setiap jumatnya memasak dan membagikan makanan kepada orang-orang di jalan sudah mempersiapkan bahan-bahan untuk memasak.

"Pagi tadi sudah disiapkan semua perlengkapan masak, memang setiap jumat selalu membagikan makanan kepada anak-anak jalanan, tapi apa daya sudah terlebih hangus dilalap si jago merah," kata Yovi saat ditemui di lokasi, Jumat (28/8/2020).

Sindiran Menohok Nikita Mirzani ke Calon Mantu Iis Dahlia, Lutfi Agizal Soal Anjay Disebutnya Gini

Yovi yang diketahui seorang konten kreator TikTok asal Palembang dengan nama akun Doraemon Dangdut tersebut mengatakan tidak sama sekali mengetahui adanya kebakaran tersebut.

"Pulang sholat jumat tiba-tiba ada yang berteriak kebakaran pas sampai rumah tidak taunya sudah terbakar semua," lanjutnya.

Tambah 3.003 Kasus Baru, Pasien Covid-19 di Indonesia Kini Capai 165.887 Orang, 120.900 Orang Sembuh

Akibat kejadian tersebut seluruh barang-barang miliknya yang berada dirumah tersebut tidak bisa diselamatkan.

"Kalau barang-barang didalam rumah tidak ada yang selamat, cuma ada dua sepeda lipat sama satu motor berhasil diselamatkan tadi," kata Yovi.

Sumber: Sriwijaya Post
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved