13 Rekomendasi Film Horror Korea Paling Menegangkan, Temani Akhir Pekan atau WFH Dijamin Merinding!

Rekomendasi film korea begenre horor ini akan menemani kamu saat di rumah dan bisa mengatasi rasa bosanmu dengan cerita yang menegangkan & merinding

Penulis: Tria Agustina | Editor: Sudarwan
Facebook/subcene/wikipedia
Daftar film horror Korea wajib ditonton dijamin bikin merinding 

SRIPOKU.COM - Drama percintaan yang mampu membuat para penontonnya terhanyut dalam skenario romantis biasanya dikenal dengan Drama Korea Selatan.

Namun tak hanya dramanya, film-film horor asal Negeri Ginseng ini juga dinilai menyeramkan bagi penikmat film dan sukses membuat para penontonnya ketakutan. 

Buat kamu pecinta film horor Korea, kali ini kita akan membahas film horor dengan berbagai tema yang pasti mempunyai kisah menyeramkan dijamin akan membuat kamu merinding.

Buat kamu penggemar film horor, berikut ini daftar film horor Korea yang bisa kamu tonton.

Tak hanya terkenal seram, film-film ini juga menghadirkan berbagai plot yang menarik.

Untuk itu Sripoku.com menghadirkan 13 film horor Korea yang pasti bisa mengatasi rasa bosan kalian apalagi ketika Work From Home (WFH) atau menemani akhir pekan.

 Inilah 8 Film yang Ditayangkan Gratis di Youtube untuk Temani WFH agar Tidak Bosan di Rumah

1. The Host (2006)

Ketika seorang putri keluarga yang rendah hati (Go Ah Sung) "diculik" oleh makhluk penghuni sungai yang telah berubah setelah terpapar produk sampingan bahan kimia berbahaya, mereka bertekad untuk mengatasi setiap rintangan untuk mendapatkannya kembali, termasuk pemerintah yang sangat ingin melindungi aset mereka sendiri pasca-bencana. Hampir setiap adegan di sini tak boleh dilewatkan mulai dari pesta duka keluarga yang berlebihan hingga ending yang mempengaruhi penonton secara emosional dan monumental.

"The Host" disutradarai oleh Bong Joon Ho, yang sudah dikenal para penikmat film lewat karyanya yang meraih piala Oscar, "Parasite". Film ini menghadirkan kisah dengan berbagai emosi mulai dari lucu, tragis hingga seram.

2. A Tale of Two Sisters (2003)

Sutradara Kim Jee-woon telah berhasil mendapatkan dua filmnya dalam daftar kami, salah satunya "A Tale of Two Sisters". Film serial killer-nya yang sangat suram dan menegangkan juga masuk dalam daftar, namun posisi ini adalah untuk kisah supernatural yang dieksekusi dengan sempurna olehnya.

"A Tale of Two Sisters" mengisahkan Su-mi (Lim Soo Jung), remaja yang menderita gangguan mental dan adiknya, Su-yeon (Moon Geun Young). Keduanya beserta orangtua mereka yang mengabaikan mereka mengalami serangkaian kejadian mengerikan yang berujung pada tragedi.

3. Hide and Seek (2013)

Sumber: Sriwijaya Post
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved