Cristiano Ronaldo Tak Masuk Daftar 10 Pemain Sepak Bola Paling Mahal, Peringkat 1 Ada di PSG
Cristiano Ronaldo Tak Masuk Daftar 10 Pemain Sepak Bola Paling Mahal, Peringkat 1 Ada di PSG
9. Jadon Sancho - Borussia Dortmund (130 Juta Euro)
Saat ini, Sancho merupakan pemain muda paling berpotensi di dunia setelah penampilan gemilangnya bersama Dortmud setelah dibeli dari Manchester City pada 2017 lalu.
Bahkan di musim ini, dirinya sudah terlibat di 36 gol Dortmund dengan 17 gol dan 19 assist dari 35 laganya.
Total dari tiga musimnya bersama Dortmund, Sancho mampu menorehkan 90 penampilan dengan 31 gol dan 42 Assist.
Kegemilangannya inilah yang membuat mantan pemain Watford ini dipanggil membela Timnas Inggris asuhan Gareth Southgate.
8. Lionel Messi - Barcelona (140 Juta Euro)
Ketika berbicara tentang Messi, yang ada hanyalah sebuah kekaguman.
Namun seiring berjalannya waktu dan bertambah tuanya sang maestro, Messi seakan mulai memudar walaupun torehannya musim ini masih bisa dibilang mengagumkan untuk pemain berusia 32 tahun.
Kapten Barcelona ini menjadi topskor tim di musim ini dengan 24 gol dan 16 assist dari 31 laga.
Jika di total keseluruhan torehan golnya bersama Barcelona, Messi sudah menciptakan 627 gol dan 261 Assist dari 718 penampilan sejak dirinya dipromosikan ke tim utama.
Selain itu konsistensinya Messi memberikan gelar di setiap tahunnya bagi Barcelona membuat nilainya masih cukup tinggi.

7. Kevin De Bruyne - Manchester City (150 Juta Euro)
Gelandang serang andalan Manchester City ini memiliki nilai yang terus naik seiring penampilan gemilangnya bersama The Citizen.
Di musim ini saja, meskipun sempat bermasalah dengan cedera, De Bruyne membuktikan peran sentralnya di tim asuhan Pep Guardiola.