Berita Sriwijaya FC
Ananto Nurhani, Asisten Pelatih PSIM Ini Bakal Jadi Asisten Budiardjo Thalib, Pelatih Sriwijaya FC
Pria kelahiran PT GMP Lampung Tengah, 12 Mei 1984 ini, beralamat di Yogyakarta dikena sebagai pelatih PSIM Yogyakarta.
Penulis: Abdul Hafiz | Editor: Sudarwan
Laporan wartawan Sripoku.com, Abdul Hafiz
SRIPOKU.COM, PALEMBANG -- Inilah sosok bakal menjadi asisten pelatih fisik Ananto Nurhani ST yang diboyong Head Coach Sriwjaya FC Budiardjo Thalib untuk membantunya meramu dan menjalankan program skuat Laskar Wong Kito persiapan Kompetisi Liga 2 2020.
Pria kelahiran PT GMP Lampung Tengah, 12 Mei 1984 ini, beralamat di Yogyakarta dikena sebagai pelatih PSIM Yogyakarta.
Alumni Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknologi Industri, Institut Sains & Teknologi AKPRIND, Yogyakarta, sejak kecil sekolah di Lampung Tengah.
• BREAKING NEWS: Akhir Januari Pelatih Anyar Sriwijaya FC Budi Jo Boyong Dua Asisten Pelatih
Bersekolah di SMKN Negeri 2 Terbanggi Besar Lampung Tengah, SLTP Satya Dharma Sudjana Lampung Tengah, dan SD Negeri 1 Lampung Tengah.
PENGALAMAN KEPELATIHAN:
- Mei 2006
Staff administrasi Kursus Pelatih Sepak Bola Lisensi “B AFC”, MMTC Yogyakarta,
PERSATUAN SEPAKBOLA SELURUH INDONESIA.
- November 2006
Staff administrasi Kursus Pelatih Sepak Bola Lisensi “B AFC”, Batu, Malang,
PERSATUAN SEPAKBOLA SELURUH INDONESIA.
- Januari 2006 – November 2008
Pelatih Sepak Bola IST AKPRIND Yogyakarta.
- Januari 2003 – November 2010
Pelatih Sekolah Sepak Bola “PERSIBA”, Bantul, Yogyakarta.
• Budiardjo Thalib Ternyata Suka Pempek, Hingga Puji Home Base Sriwijaya FC Dengan Kata-kata Ini
- Januari 2006 – Agustus 2008
Pelatih Sepak Bola Ikatan Pelajar dan Mahasiswa lampung, Yogyakarta.
- Juli 2008
Staff administrasi Kursus Pelatih Sepak Bola Lisensi “B Nasional”, Magelang, Jawa
Tengah. PERSATUAN SEPAKBOLA SELURUH INDONESIA.
- Agustus 2008
Pelatih Kepala Sepak Bola SMP Negeri 13 Yogyakarta.
- Januari 2012
Pelatih Kepala Diklat PSIM usia 16 tahun.
- September 2012
Assisten Pelatih sepak bola di PERSEGRES Indonesia Super Liga. Misi
menyelamatkan dari degeradasi 11 pertandingan.
- Maret 2013
Assisten Pelatih sepak bola di DELTRAS SIDOARJO Divisi Utama Indonesia Super
Liga. Group III, ranking 4 besar.
- April 2014
Assisten Pelatih sepak bola di PERSIFA FAK-FAK Divisi Utama Indonesia Super
Liga. Group 8, ranking 4 besar.
• Manajemen Sriwijaya FC Belum Rancang Asisten Pelatih yang akan Bantu Budiardjo Thalib
- November 2015
Pelatih Kepala Persatuan sepakbola Marsudi Agawe Santosa kota yogyakarta.
- September 2015
Direktur Teknik dan Pelatih Sekolah Sepakbola Marsudi Agawe Santosa Kota Yogyakarta .
- Januari 2016
Pelatih kepala Pekan Olah Raga Pelajar Wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta.
- Februari 2017
Assisten Pelatih sepak bola di PSIM yogyakarta Liga 2 lolos degeradasi.
- Maret 2018
Assisten Pelatih sepak bola di PSIM yogyakarta Liga 2 mengawali kompetisi dari -9.
AKTIVITAS DAN PELATIHAN:
- April 2006
Kursus Pelatih Sepak Bola Lisensi “D” Yogyakarta, PERSATUAN SEPAKBOLA
SELURUH INDONESIA.
- April 2009
Kursus Pelatih Sepak Bola Lisensi “C” Magelang, PSSI.
- Mei 2009
Kursus Instruktur Pelatih Sepak Bola Lisensi “D” Cimahi, Jawa Barat PSSI.
- Agustus 2011
Kursus Pelatih Sepak Bola Lisensi “B” Yogyakarta, PSSI
- Desember 2017
Kursus Pelatih Sepak Bola Lisensi “C AFC” di Yogyakarta, PSSI.
- Agustus 2019
Kursus Pelatih Sepak Bola Lisensi “B AFC” di Yogyakarta, PSSI.
• Terhalang Dana, Manajemen Sriwijaya FC Akui Tak Bisa Ikat Seluruh Pemain Lebih Cepat
PRESTASI KEPELATIHAN:
- November 2019
Juara 1 REGIONAL Piala Suratin -17.
Tim PSS SLEMAN U-17 Daerah Istimewa Yogyakarta.
- November 2016
Juara 1 REGIONAL III Pekan Olah Raga Pelajar Wilayah.
Tim POPWIL Daerah Istimewa Yogyakarta.
- Maret 2015
Juara 1 Tournamen Moyudan Cup I Sumber Agung Minggir Sleman
Tim PS. Marsudi Agawe Santosa Kota Yogyakarta.
- Maret 2012
Pekan Olahraga Pelajar Daerah Istimewa yogyakarta.
Tim POPDA KOTA YOGYAKARTA.
- Maret 2011
Tournamen Sepak Bola Se-Jawa Piala Rektor Universitas Sebelas Maret
Tim Diklat PSIM U-16 tahun.
- Mei 2010
Juara 1 Tingkat Nasional Liga Pendidikan Indonesia.
Tim SMP NEGERI 13 Yogyakarta.
- Desember 2009
Juara 1 Usia 18 Tahun antar SSB SE-BANTUL
Tim SSB “PERSIBA”.
- Februari 2008
Juara 1 Usia 15 Tahun antar SSB SE-BANTUL
Tim SSB “PERSIBA”.
• Sopir Taksi Online di Jakarta Tertidur tak Sadar Mobilnya Mengambang Akibat Banjir
"Ya benar saya nanti ke Palembang akhir Januari akan bawa dua asisten pelatih," ungkap Budiardjo Thalib kepada Sripoku.com, Rabu (1/1/2020).
Dijelaskan Budi Jo, satu asisten pelatih fisik namanya Ananto dari Yogyakarta pengalaman di Papua dan lain-lain.
Lalu untuk asisten pelatih teknik namanya Fachmi Amiruddin dari Jember.
Dia juga pengalaman di Kratau Steel, Barito, Banyumas, Deltras.
Dia pelatih Ngawi, Vocano Cilegon.
"Insya Alah dengan dua asisten pelatih ini, mereka akan bisa membantu saya nantinya.
Saya yakin dengan track record mereka berdua ini makanya saja ajak ke Palembang.
Karena perna kerjasama di Persus Sumenep, Persiko Kotabaru Banjarmasin, dan Vocano Cilegon," terang head coach kelahiran Makassar 4 Juli 1970.
Menurut pelatih yang berhasil menghantarkan Persik Kediri juara Liga 2 2019 sekaligus promosi Liga 1, menjabarkan apa saja tugas kedua asisten pelatih ini nantinya.
• Suami Tikam Istrinya Hingga Tewas, Istri Sempat Tolak Masak dan Hubungan Intim dengan Pelaku
"Mereka para asisten tugasnya, tentu apa yang saya tidak tahu, ketika saya lupa, ada yang kasih masukan.
Ketika saya buat program, merekalah yang lebih banyak melaksanakannya.
Tapi tetap programnya dari saya;" terang pria yang pernah bermain di PSIS Semarang ini.
Budi Jo menyadari dari manajemen sudah ada dua asisten pelatih yang disodorkan, yakni pelatih kiper Feri Rotinsulu dan asisten pelatih teknik yang juga pemain senior pemegang ban kapten Ambrizal.
"Saya pikir Feri mantan kiper nasional dan Ambrizal memang baru mulai jadi asisten pelatih bisa bekerjasama dan orangnya enak.
Nanti ada hal-hal bisa sama-sama kita koreksi.
Saya mau ngucapkan terima kasih buat manajemen, suporter, media, dan semua masyarakat Sumatera Selatan selamat Tahun Baru, semoga apa yang diinginkan kedepannya bisa kita raih," ucap Budi Jo.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palembang/foto/bank/originals/asisten-pelatih-psim-ananto-nurhani.jpg)