Sumsel United
Laskar Juaro Menggila! Sumsel United 2 Kali Menang Bermain dengan 10 Pemain
Sumsel United sukses mencatat dua kemenangan heroik meski harus bertarung hanya dengan 10 pemain di lapangan hijau.
Penulis: Abdul Hafiz | Editor: Abdul Hafiz Sripo
Ringkasan Berita:
- Sumsel United 2 kali menang meski bermain dengan 10 pemain.
- Nil Maizar memotivasi tim dengan pengalaman sebelumnya.
- Tambahan 3 poin membuat Laskar Juaro naik ke posisi 3 klasemen.
SRIPOKU.COM, PALEMBANG - Drama luar biasa kembali tersaji di Pegadaian Championship 2025/26, Sumsel United membuktikan diri sebagai tim dengan mental baja. Mereka sukses mencatat dua kemenangan heroik meski harus bertarung hanya dengan 10 pemain di lapangan.
Pengalaman pertama saat Sumsel United mengalahkan Garudayaksa FC 0-1, Jumat (7/11/2025).
Bermain di Stadion Pakansari Bogor, Sumsel United kehilangan Agim Fariansyah di menit ke-5 akibat kartu merah. Namun, mereka tetap tampil garang dan mencuri kemenangan 0-1.
Pengalaman kedua barusan, Sumsel United menaklukkan Persikad Depok, Kamis (13/11/2025) malam. Bermain di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang, kapten tim Rachmad Hidayat diusir pada menit ke-53. Bukannya goyah, Laskar Juaro justru mengamuk dengan skor telak 3-1 lewat gol Azis Hutagalung (31'), Diego Pires Dall'Oca (45+1'), dan Syahril Aprizal (90+5').
Pelatih kepala Sumsel United Nil Maizar membocorkan motivasi yang disampaikan di ruang ganti membakar semangata sehingga performa Laskar Juaro masih tetap gacor hingga pertandingan berakhir, meski hanya dengan 10 pemain.
"Di ruang ganti saya bilang kita masih ada 20 menit. Dan posisi kita sekarang lagi menang 2-1. Sedangkan saat kita kemarin di Garudayaksa FC kita kehilangan pemain masih menyisakan 85 menit. Masak kita gak bisa bertahan," ungkap Nil Maizar didampingi perwakilan pemain, Syahril Aprizal pada post match press conference.
Pesan sederhana itu menjadi bensin yang membuat Sumsel United tetap berjuang sampai peluit akhir. Pada menit ke-68 wasit Eristo Chesa Rinenggo memutuskan untuk menghentikan pertandingan sementara. Pertandingan kembali dilanjutkan setelah hujan reda.
Dengan dua kemenangan dramatis ini, Sumsel United resmi dicap sebagai tim paling garang dan tak kenal menyerah di Pegadaian Championship 2025/26. Laskar Juaro bukan sekadar bermain bola, mereka sedang menulis sejarah penuh heroisme di lapangan hijau.
Sumsel United setidaknya telah 2 kali telah teruji mampu memenangkan pertandingan Pegadaian Championship 2025/26 meski bermain dengan 10 pemain.
"Artinya pede itu ada. Meski kita dengan 10 pemain dibombardir selama 85 menit oleh Garudayaksa. Masak ini hanya tinggal 20 menit tidak bisa," kata Nil Maizar.
Bermain dengan 10 pemain sejak menit 53' usai Rachmad Hidayat mendapatkan kartu merah, Sumsel United akhirnya berhasil mengamankan tiga poin di kandang, usai menaklukkan Persikad Depok 3-1, di laga pekan ke-10 pegadaian Championship 2025/26 di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang, Kamis (13/11/2025) pukul 19.00 WIB.
Tambahan tiga angka ini membuat Laskar Juaro naik satu tingkat ke posisi tiga klasemen sementara dengan 17 poin dari 10 pertandingan. Sedangkan bagi tim berjuluk Srigala Margonda, kekalahan ini membuat mereka tidak beranjak dari posisi delapan dengan 12 poin, dari jumlah pertandingan yang sama.
Tiga gol kemenangan Sumsel United masing-masing dicetak oleh Azis Hutagalung menit 31', Diego Pires Dall'Oca menit 45+1' dan Syahril Aprizal menit 90+5.
Sedangkan gol balasan dari Persikad Depok asuhan Achmad Zulkifli dicetak oleh Fikri Adriansyah menit 54'.
Pelatih Kepala Sumsel United Nil Maizar memberikan apresiasi atas kerja keras yang diperlihatkan anak asuhnya sepanjang pertandingan, meski harus bermain dengan 10 pemain.
Baca juga: Budigol Guncang Sriwijaya FC: TC Libur Kompetisi Jadi Jalan Menuju Transfer Window!
| Persikad Depok Tanpa Riad Belhadj, Coach Azul Usung Target Realistis Tantang Sumsel United |
|
|---|
| Sumsel United Siap Panaskan Jakabaring Besok Malam, Persikad Depok Datang dengan Kejutan! |
|
|---|
| Sumsel United Akhiri Rekor Garudayaksa, Nil Maizar Coach of The Week Pekan IX |
|
|---|
| Mental Juara Sumsel United Kunci Sukses Tumbangkan Rekor Tak Terkalahkan Garudayaksa FC |
|
|---|
| 14 Poin Belum Bikin Sumsel United Aman! Laskar Juaro Dikejar PSMS & FC Bekasi City |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palembang/foto/bank/originals/diguyur-hujan-deras.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.