Kualifikasi Euro 2020

Hasil Kualifikasi Euro 2020 - Cristiano Ronaldo Borong 3 Gol, Portugal Mengamuk

Portugal mendapat penalti setelah Cristiano Ronaldo dijatuhkan bek Lithuania, Saulius Mikoliunas, di kotak terlarang

Editor: Adrian Yunus
TWITTER.COM/JUVENTUSFC
Paulo Dybala (kanan) dan Cristiano Ronaldo merayakan gol dengan gaya perpaduan masing-masing dalam partai Juventus vs Frosinone di Allianz Stadium Turin, 15 Februari 2019. 

Pizzi meluncurkan sepakan keras kaki kanan dari dalam kotak penalti yang mengarah ke tiang kanan gawang timnas Lithuania. Portugal unggul 3-0.

Empat menit kemudian, Portugal membukukan gol lewat Goncalo Paciencia.

Bermula dari umpan silang Bernardo Silva, Ernestas Setkus melakukan blunder karena tak mampu menangkap bola dengan sempurna.

Bola liar disambar Paciencia dengan sontekan kaki kiri. Portugal memimpin 4-0.

Bernardo Silva melebarkan jarak antara Portugal dan Lithuania menjadi 5-0.

Memaksimalkan operan Ricardo Pereira, Silva dengan mantap menghunjamkan tendangan voli kaki kiri dari dalam kotak terlarang.

Cristiano Ronaldo menyempurnakan kemenangan Portugal dengan hat-trick pada menit ke-65.

Memanfaatkan umpan Bernardo Silva, Ronaldo dengan santai melepaskan tembakan kaki kanan dari jarak dekat.

Skor 6-0 untuk Portugal tetap tidak berubah hingga wasit asal Prancis, Ruddy Buquet, meniupkan peluit tanda berakhirnya pertandingan.

Kemenangan atas Lithuania memantapkan Portugal di posisi kedua klasemen Grup B Kualifikasi Euro 2020 dengan 14 poin.

Portugal kian berpeluang besar menyusul jejak sang pemuncak klasemen, timnas Ukraina (19 poin), yang telah memastikan tiket ke Euro 2020.

Portugal 6-0 Lithuania (Cristiano Ronaldo 7'-pen, 22', 65', Pizzi 52', Goncalo Paciencia 56', Bernardo Silva 63')

Susunan pemain Portugal dan Lithuania:

Portugal (4-3-3): 1-Rui Patricio; 6-Jose Fonte, 19-Mario Rui, 15-Ricardo Pereira, 4-Ruben Dias; 21-Pizzi, 18-Ruben Neves, 16-Bruno Fernandes (8-Joao Moutinho 72'); 10-Bernardo Silva (11-Bruma 66'), 7-Cristiano Ronaldo (20-Diogo Jota 83'), 14-Goncalo Paciencia

Pelatih: Fernando Santos

Sumber: BolaSport.com
Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved