Ini Harta Kekayaan Komjen Idham Azis, Dipilih Jadi Kapolri Baru Menggantikan Jenderal Tito Karnavian
Ini Jumlah Kekayaan Komjen Idham Azis yang Dipilih Jadi Kapolri Baru Menggantikan Jenderal Tito Karnavian
Ini Jumlah Kekayaan Komjen Idham Azis yang Dipilih Jadi Kapolri Baru Menggantikan Jenderal Tito Karnavian
SRIPOKU.COM - Komisaris Jenderal (Komjen) Polisi Idham Azis dipilih sebagai Kapolri yang baru menggantikan Jenderal Polisi Tito Karnavian yang sekarang menjabat sebagai Menteri Dalam Negeri (Mendagri).
Komjen Idham Azis diajukan sebagai calon tunggal Kapolri baru oleh Presiden Jokowi.
Rapat pleno Komisi III DPR RI yang dilaksanakan di gedung DPR RI Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (30/10/2019), secara aklamasi menyetujui Komjen Idham Azis sebagai kapolri baru.
Seperti dilansir laman tribunjabar.id, Komjen Idham Azis tercatat memiliki harta kekayaan sebesar Rp 5.513.808.813.
Angka tersebut didapat dari laporan harta kekayaan penyelenggara negara (LHKPN) Idham Azis yang bisa diakses melalui situs elhkpn.go.id.
• Lepas Jabatan Kapolri Kini Jadi Mendagri, Masa Kecil Jenderal Polisi Ini Tito Karnavian Jadi Sorotan
• Komjen Pol Idham Azis Dulunya Anggota Densus yang Ungkap Kasus Bom Bali, Tangkap Pelaku Otak Teroris
• Jadi Calon Kapolri, Komjen Pol Idham Azis: Mimpi pun Tidak
• Komjen Pol Idham Aziz Diminta Ungkap Kasus Novel, Dinilai Gagal Saat Kapolda Metro Jaya-Kabareskrim!
Idham Azis tercatat terakhir kali memperbarui LHKPN-nya pada 31 Desember 2018 lalu ketika menjabat sebagai Kepala Badan Reserse Kriminal Polri.
Dalam LHKPN-nya, Idham Azis diketahui memiliki sembilan bidang lahan bernilai total Rp 3.458.937.000 yang tersebar di Kendari dan Depok.
Idham Azis juga tercatat mempunyai dua unit kendaraan bermotor yaitu dua mobil Toyota Kijang Innova dengan nilai total sebesae Rp 730.000.000.
Selanjutnya, Idham Azis tercatat memiliki harta bergerak lain senilai Rp 490.000.000 serta kas dan setara kas senilai 834.871.813.
LHKPN menunjukkan, Idham Azis tidak memiliki utang.
Idham Azis terbilang cukup rutin melaporkan kekayaannya.
Pada 2013, ia melaporkan kekayaannya sebesar Rp 5.046.058.907 ketika ia menjabat sebagai Direktur Tindak Pidana Korupsi Bareskrim Polri.
Lalu, pada 2017 ketika Idham Azis menjabat sebagai Kapolda Metro Jaya, Idham Azis melaporkan kekayaannya sebesar Rp 5.513.808.813.
• Kisah Idham Azis Calon Tunggal Kapolri, Pernah Biarkan Anak Ditilang Kala Sandang Pangkat Jenderal
• Kapolda Metro Jaya Diganti, Idham Azis Gantikan Posisi M.Iriawan Sebagai Kapolda
• Kapolri Pilih Brigjen Idham Azis sebagai Kadiv Propam
DPR RI resmi menyetujui Komjen (Pol) Idham Azis Azis sebagai calon Kepala Polri secara aklamasi.
Persetujuan itu diberikan setelah Idham Azis menjalani uji kelayakan dan kepatutan yang digelar Komisi III DPR.
Atas persetujuan tersebut, Komisi III DPR RI pun akan segera bersurat kepada pimpinan DPR, untuk mengagendakan rapat paripurna pengesahan Kapolri terpilih.
Rapat paripurna itu rencananya digelar pada Kamis (31/10/2019) hari ini.
Bersyukur dan Berterima Kasih pada Jokowi
Komisi III DPR RI menyepakati Komjen (Pol) Idham Azis menjadi Kepala Polri.
Keputusan itu diambil secara aklamasi dalam rapat pleno Komisi III di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (30/10/2019).
• Tak Hanya Pelanggar Lalin, Operasi Zebra Musi 2019 Bidik Pengendara di Bawah Pengaruh Narkotika
• Kumis Panjang, Sejumlah Anggota Polres Lubuklinggau Dicukur di Tempat
Idham bersyukur telah menyelesaikan rangkaian fit and proper test dan terpilih secara aklamasi.
"Alhamdulillah wa syukurillah, hasil yang tadi telah diputuskan secara aklamasi menetapkan saya untuk melanjutkan kepemimpinan kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia berikutnya," kata Idham seusai rapat pleno.
Idham mengucapkan rasa terima kasih kepada Tuhan Yang Maha Esa.
Pria yang saat ini masih menjabat sebagai Kepala Bareskrim Polri itu juga berterima kasih kepada Presiden Joko Widodo yang sudah memberikan amanah dan kepercayaan kepada dirinya melaksanakan tugas sebagai Kapolri.
"Terima kasih kepada Bapak Presiden Republik Indonesia Jokowi yang telah memberikan amanah dan kepercayaan kepada saya untuk melaksanakan tugas ini," ujar dia.
"Kepada seluruh masyarakat Indonesia dan saya juga mohon doa restu untuk bisa melaksanakan amanah ini dengan penuh rasa tanggung jawab," kata Idham.
Sementara terkait pengganti posisinya sebagai Kepala Bareskrim Polri, Idham mengatakan, pihaknya akan segera menunjuk nama baru.
"Saya nanti begitu dilantik (Kapolri), saya akan menunjuk kabareskrim yang baru. Insya Allah hari Jumat nanti (penunjukan kabareskrim baru)," kata dia.
Diketahui, DPR RI resmi menyetujui Komjen Idham Azis sebagai calon Kapolri secara aklamasi.
Persetujuan itu diberikan seusai Idham menjalani uji kelayakan dan kepatutan yang digelar Komisi III DPR.
Atas persetujuan itu, Komisi III akan segera mengirimkan surat kepada pimpinan DPR untuk mengagendakan rapat paripurna pengesahan kapolri terpilih.
Adapun rapat paripurna rencananya digelar Kamis (31/10/2019). (Kompas.com/Ardhito Ramadhan/Haryanti Puspa Sari)
Artikel ini telah tayang di tribunjabar.id dengan judul Komjen Idham Azis Bakal Jadi Kapolri Baru Secara Aklamasi, Segini Harta Kekayaannya
