Feby Deru Pantau Realisasi Dana Bantuan PKK di OKU Timur
Feby Deru Pantau Realisasi Dana Bantuan PKK di OKU Timur di desa Karang Binangun II kecamatan Belitang Madang Raya
Feby Deru Pantau Realisasi Dana Bantuan PKK di OKU Timur
OKU Timur - Meski telah memasuki akhir pekan sekalipun tak menghentikan semangat dan aktivitas Ketua TP PKK Sumsel Febrita Lustia Herman Deru untuk meneruskan rangkaian kunjungan kerja PKK ke kabupaten/kota, Sabtu (7/9).
Feby Deru sapaan akrabnya ini didampingi Wakil Ketua 1 TP PKK Sumsel Fauziah Mawardi Yahya melaksanakan kunjungan kerja PKK ke kabupaten OKU Timur tepatnya di desa Karang Binangun II kecamatan Belitang Madang Raya.
Kehadiran keduanya di kampung halaman Feby Deru tersebut, tak pelak mendapat sambutan antusias warga dan masyarakat sekitar. Tampak hadir Wakil Ketua TP PKK kabupaten OKU Timur Lilik Setio Rini yang turut menyambut kedatangan Feby Deru bersama Fauziah Mawardi Yahya dan tim.
Masyarakat dari berbagai kalangan dan usia pun turut menyesaki aula desa guna bertatap muka langsung dengan Ketua TP PKK Sumsel Feby Deru sekaligus mengikuti rangkaian acara.
Kehadiran mantan Ketua TP PKK kabupaten OKU Timur dua periode itu selain melakukan pembinaan program kerja PKK, juga untuk mengetahui secara langsung berbagai persoalan yang dihadapi PKK kabupaten, dalam kesempatan itu bahkan Feby Deru memantau realisasi dana bantuan PKK.
"Pak Gubernur telah memberikan bantuan bagi desa sebesar 25 juta rupiah, dengan peruntukan 10 juta rupiah untuk desa, 5 juta rupiah untuk PKK, 5 juta rupiah untuk karang taruna, dan 5 juta rupiah untuk posyandu. Dana sebesar 5 juta rupiah untuk PKK ditujukan untuk kegiatan operasional PKK. Bantuan tersebut harus digunakan sebaik mungkin," jelasnya.

Ditambahkan Feby, dana tersebut diantaranya dimaksudkan untuk mengganti timbangan bayi. Sebab selama ini hampir di seluruh posyandu desa selalu menggunakan timbangan dacin yang tidak layak, dan harus menggunakan timbangan digital.
"Saya apresiasi atas pelaksanaan 10 program pokok PKK di desa ini. Namun demikian saya minta agar PKK desa untuk terus berperan aktif dan melakukan sosialisasi juga kegiatan lain seperti senam lansia, dan gotong royong, serta pemanfaatan lahan pekarangan dengan toga dan warung hidup", ujarnya.
Sementara terkait permasalahan seperti bantuan untuk posyandu remaja, dan pengadaan bibit kelapa pandan wangi, Feby Deru berjanji akan berupaya segera mewujudkannya bersama OPD terkait.
CUMA 4 Kata, Persiapan Pidato Pertama Gibran Sebagai Wali Kota: Benarkah Copy Paste Jokowi? |
![]() |
---|
Bagian Sensitif Diremas Saat di Ruang IGD, Perawat Laki-laki Dilaporkan ke Polisi |
![]() |
---|
"Demokrat Not for Sale," SBY Turun Gunung Sindir Moeldoko: Saya Benteng dari Perusak Partai |
![]() |
---|
Janji akan Dinikahi, Siswi SMP Ini Pasrah Saat Dirudapaksa 7 Kali, Orangtua Akhirnya Lapor ke Polisi |
![]() |
---|
Ashanty Kritis Melawan Virus Covid-19 di Rumah Sakit, Nasib Arsy Jadi Sorotan Siapkan Semua Sendiri |
![]() |
---|