Berita Prabumulih
Sopir Travel dan Bus di Kota Prabumulih Tuntut Jumlah Bus PO Damri Dikurangi
"Kami KTKPB merasa terganggu dan keberatan dengan kehadiran serta adanya izin transportasi PO Damri," ungkap Achyar M
"Batasi penumpang yang naik, jangan sampai sempit-sempitan, masa pedagang sayur saja mau naik damri, kita himbau dishub dan lainnya agar membatasi," katanya seraya meminta semua pihak agar mengatasi kemacetan di jalan depan pasar Prabumulih khususnya ketika ramadan.
Seperti diketahui, Pemerintah kota Prabumulih sejak 2014 mengoperasikan bus damri untuk mengangkut warga Prabumulih yang hendak ke Palembang maupun sebaliknya.
Baca: Khutbah Rasulullah Menyambut Datangnya Bulan Suci Ramadan
Selain dilengkapi Air conditioner (AC) dan televisi di dalam bus, biaya atau tarif Palembang-Prabumulih murah yakni awalnya hanya Rp 15 ribu.
Kemudian pada 2017 tarif Damri menjadi naik Rp 5000 menjadi Rp 20 ribu jurusan Prabumulih-Palembang atau sebaliknya. (Edison Bastari)
