Menikmati Skatepark Palembang. Ketika Kaum Wanita Asik Berseluncur Pacu Adrenalin
Pembangunan pun nampak tidak sia-sia, berbagai komunitas olahraga ekstrim tersebut tampak asik bermain dengan papan luncurnya.
Penulis: Rangga Erfizal | Editor: Candra Okta Della
SRIPOKU.COM, PALEMBANG — Awal bulan Febuari pemerintah Palembang meresmikan tempat bermain skateboard atau yang lebih dikenal dengan sebutan Skatepark.
Skatepark tersebut menjadi wadah bagi anak-anak muda pecinta olahraga ekstrim.
Pembangunan pun nampak tidak sia-sia, berbagai komunitas olahraga ekstrim tersebut tampak asik bermain dengan papan luncurnya.
Meski permainan ini tergolong memacu adrenalin, tak menyurutkan minat anak muda Palembang untuk bermain skateboard.
Para pemain skateboard yang didominasi oleh anak-anak remaja tersebut asik menikmati pagi hari sekaligus mencari keringat, Sabtu (24/2).
Hal ini, tak terkecuali bagi perempuan maupun laki-laki untuk adu skil ketangguhan dalam bermain.
Berbagai trik dan skil mereka peragakan untuk memacu semangat dalam permainan.
Seperti halnya dua siswi SMA Az-zahra Palembang, Aulia dan Aisyah.
Bagi mereka berdua skate adalah hobi baru yang mereka jalani saat ini.
Tidak seperti kebiasaan anak perempuan lainnya, keduanya memilih untuk berlatih skate. Keduanya menganggap olahraga ini sebagai sarana menyalurkan minat keduanya.
“Kalau saya sendiri sudah belajar selama lebih dua bulan. Biasanya main ikut kakak-kakak disini. Sebelum ada skatepark ini, saya kerap kali ikut main dipinggir jalan,” ujar Aisyah.
Lanjutnya, untuk dapat bermain skate ia rela menyisihkan uang jajanya selama enam bulan guna membeli papan skateboard bekas seharga Rp 400 ribu.
Berbagai trik dasar pun sudah ia pelajari bahkan, sesekali ia tidak canggung untuk melakukan trik tersebut.
“Trik dasar yang saya ketahui seperti Olie, bagaimana saya melompat bersama papan, lalu menjaga keseimbangan dan tetap menjaga mental agar tahan banting. Karena saat kita jatuh, biasanya sakit. Tapi dengan tetap semangat kita langsung bangkit untuk melakukan trik baru,” ungkapnya.
Baginya, trik dasar penting untuk dapat mengeksplorasi trik baru kedepannya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palembang/foto/bank/originals/skateboard_20180224_091619.jpg)