Pemilihan Bupati Lahat
Bersaing di Pilkada, Begini Jadinya Paslon Lahat Tes Kesehatan Bersama
- Pemandangan yang elok ditunjukkan enam pasangan calon (Paslon) Pemilihan Bupati dan wakil Bupati Lahat.
Penulis: Ehdi Amin | Editor: Odi Aria Saputra
SRIPOKU. COM, LAHAT - Pemandangan yang elok ditunjukkan enam pasangan calon (Paslon) Pemilihan Bupati dan wakil Bupati Lahat.
Kendati keenam paslon akan bertarung Juni 2018, memperebutkan kursi lahat 1 namun tidak tampak adanya rivalitas diantara mereka.
Bahkan, senyum dan keakraban menghiasi keenam paslon ini. Hal ini terlihat saat keenam paslon mengikuti tes kesehatan di RSMH Palembang, Kamis (11/1).
Selain keenam paslon, tampak juga hadir Bupati Lahat, H Saifudin Aswari Riva'i, SE. Secara bersamaan, Aswari yang akan maju di Pilgub Sumsel ikut berfose bersama.
"Ya suatu pemandangan yang indah dan elok. Paslon yang akan mengikuti Pilkada Lahat, begitu 'mesra'. Penuh kekeluargaan,"terang Ketua KPUD Lahat, Samsurizal Nusir melalui Sekretaris KPU Lahat, Raswan Ansori, SE saat mendampingi Paslin tes Kesehatan.
Dilanjutkanya, KPU Lahat sendiri akan terus berupaya untuk menjaga situasi harmonis antara paslon tersebut. Selain sangat penting dalam upaya menjaga silaturahmi, hal tersebut juga berdampak positif terhadap kualitas pelaksanaan pilkada.
Tak hanya itu, keharmonisan para paslon juga bisa menjadi tuntutan yang baik bagi masyarakat.
"Para paslon banyak di cek seperti pemeriksaan psikometri.
Untuk hasil atau pengumaman sendiri 16 Januari 2016 mendatang, "terangnya
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palembang/foto/bank/originals/lahat_20180111_134727.jpg)