Bulan Ini, 80 Unit Mitsubishi Xpander Siap Didistribusikan

Maklum, banyaknya peminat yang sudah inden kendaraan ini membuat Mitsubishi tak ingin konsumen menunggu lebih lama lagi.

Penulis: Refli Permana | Editor: Ahmad Sadam Husen
SRIPOKU.COM/REFLI PERMANA
Suasana gathering yang digelar MMKSI di Hotel Novotel Palembang. 

SRIPOKU.COM, PALEMBANG -- PT. Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKYSI) sebagai distributor resmi kendaraan Mitsubishi Motors di Indonesia terus mengupayakan peningkatan jumlah distribusi Mitsubishi Xpander ke seluruh Indonesia.

Maklum, banyaknya peminat yang sudah inden kendaraan ini membuat Mitsubishi tak ingin konsumen menunggu lebih lama lagi.

Di bulan ini, setidaknya 80 unit Xpander segera didistribusikan untuk wilayah Palembang dan sekitarnya.

Dari total distribusi produk sejak September lalu, jumlah yang sudah sampai ke konsumen belum separuh dari total inden yang saat ini hampir mencapai 500 orang.

"Namun, kita terus upayakan setiap bulan ada peningkatan produksi.”

”Kita belum bisa menjanjikan kapan semua inden bisa dipenuhi, yang pasti kita upayakan secepatnya," kata Heru Sunaryo selaku Head of Sales Marketing Sumatera Section, Sabtu (16/12/2017).

===

Diungkapkan Heru, pihak pabrik menambah jam kerja demi mempercepat produksi Xpander.

Hanya saja, tetap mengutamakan kualitas supaya mobil yang sampai ke pembeli tidak diproduksi asal-asalan hanya demi secepat mungkin memenuhi inden yang sudah panjang mengantri.

Jumlah produksi per hari tidak ada penambahan, hanya waktunya saya yang dipercepat.

Pihak pabrik juga menambah jam kerja yang biasanya hanya dua shift, kini menjadi tiga shift.

Masih dikatakan Heru, pihaknya sangat mengapresiasi dengan masih setianya pemesan Xpander hingga nanti mobil bisa mereka kendarai.

Ini dibuktikan dengan masih banyaknya jumlah antrian inden ketimbang mereka yang mengundurkan diri alias membatalkan pemesanan.

Pihak dealer juga selalu memberi informasi begitu ada kabar terbaru mengenai distribusi Xpander.

===

Sumber: Sriwijaya Post
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved