10 Pencakar Langit Donald Trump

Ada 10 daftar pencakar langit yang dibangun dan menyematkan nama pria calon presiden Amerika Serikat, Donald Trump. Ya, sebelum mengajukan diri untuk

Editor: Bedjo
Gizmodo
Trump Tower, New York City. 

Hal tersebut terjadi setelah Trump menyuarakan keinginan untuk melarang Muslim dari AS.

5. Trump International Hotel dan Tower, Toronto
Sebagai gedung pencakar langit tertinggi kedua di Kanada, menara ini memiliki ketinggian 277 meter.

Zeidler Partnership Architects merancang bangunan tersebut di distrik keuangan Toronto serta meliputi 260 kamar hotel mewah dan 109 kondominium.

Bangunan ini juga memiliki isu seputar nama. Pada tahun lalu, dewan kota menyerukan pembangun dan kota, untuk memisahkan diri dengan Trump setelah komentar anti-Muslim itu.

6. Trump World Tower, New York City
Kaca perunggu hitam menyelimuti menara perumahan bertampang seram di sisi timur Midtown Manhattan.

Berdiri 72 lantai, gedung yang didesain oleh arsitek Costas Kondylis selesai pada 2001 dan menonjol dalam film drama kriminal Before the Devil Knows You're Dead di tahun 2007.

7. Trump International Hotel, Las Vegas
Gurun di Nevada memantulkan fasad emas bangunan hotel dan kondominium yang terletak di lepas Las Vegas Strip ini.

Menara tersebut merupakan bangunan pemukiman tertinggi di kota dengan ketinggian 200 meter.

8. Trump Towers, Sunny Isles Beach
Bangunan ini identik dengan tiga menara yang mencakup 271 unit di sepanjang tepi pantai di Florida resor Sunny Isles Beach, sebelah utara Miami.

Trump Towers ini memiliki balkon bulat yang dipotong dari fasad putih. Mereka dirancang oleh firma arsitektur lokal Sieger Suarez.

9. Trump SoHo, New York City
Di kawasan SoHo Manhattan, menara setinggi 46 lantai ini dibalut cermin dua sisi. Bangunan ini dirancang oleh Handel Architect, dengan interior oleh David Rockwell Group Rockwell.

Ditunjuk sebagai bangunan kondominium dan hotel, unit bangunan ini tidak bisa ditempati oleh orang yang sama selama lebih dari 29 hari dalam jangka waktu 36 hari, atau lebih dari 120 hari setahun.

10. Trump Tower, Manila
Dijadwalkan untuk selesai tahun ini, menara perumahan di pengembangan Century City di Makati, Manila, akan menjadi salah satu bangunan tertinggi di Filipina.

Desainnya, yang menampilkan sudut-sudut terkelupas, didesain oleh arsitek Jason Pomeroy.

Sang arsitek saat ini bekerja di Broadway Malyan Asia, meskipun proyek tersebut akhirnya diteruskan ke perusahaan barunya Pomeroy Studio setelah didirikan.

Penulis : Arimbi Ramadhiani
Sumber : Dezeen.com

Sumber: Kompas.com
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved