Haji 2016

Masih Ada Jemaah Haji Sumsel yang Kakinya Melepuh

Di Madinah, kondisi Masjid Nabawi kini sudah padat dan kebanyakan jemaah lupa meletakan sandal sehingga pulang ke hotel nyeker.

Penulis: Husin | Editor: Sudarwan
ISTIMEWA
Kondisi cuaca di Madinah, Selasa (23/8/2016). 

SRIPOKU.COM, MADINAH - Kondisi suhu udara di kota Madinah pagi menjelang siang relatif cerah dengan temperatur 31 derajat celsius.

Namun menjelang sore, terjadi peningkatan hingga 44 detajat celsius.

Kondisi ini menjadi perhatian jemaah haji.

Pasalnya, masih ada kaki jemaah melepuh akibat panas.

Pantauan Sripoku.com di Madinah, kondisi Masjid Nabawi kini sudah padat dan kebanyakan jemaah lupa meletakan sandal sehingga pulang ke hotel nyeker.

Akibatnya kulit kaki melepuh.

"Masih ada jamaah Sumsel yang kakinya melepuh, tapi jumlahnya tak banyak," kata petugas haji di Klinik Kesehatan Haji Indonesia (KKHI), Sumarman SKM , M.Epid, Selasa (23/8/2016).

Sumber: Sriwijaya Post
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved