Goyang Balon Srigeni Meriahkan HUT RI
Ibu-ibu di Desa Serigeni Kecamatan Kayuagung OKI memeriahkan HUT RI ke-71 dengan cara bergoyang berpasangan mengimpit balon di kening.
Penulis: Mat Bodok | Editor: Tarso
SRIPOKU.COM, KAYUAGUNG – Memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke -71, tidak hanya dengan menghambur-hamburkan uang.
Ibu-ibu di Desa Serigeni Kecamatan Kayuagung Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) memeriahkan dengan cara bergoyang berpasangan mengimpit balon bagian kening seraya mendengarkan musik.
Camat Kota Kayuagung Dedy Kurniawan SSTP MSi melalui Kades Serigeni Taufik, Kamis (18/8/2016) malam mengatakan, kegiatan yang dilaksanakan sebagai wujud peduli orang desa terhadap kemerdekaan. Sebenarnya kegiatan ini belum seberapa bila dibandingkan dengan pengorbanan para pejuang merebutkan Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) yang penuh pengorbanan dan kesabaran.
“Alhamdulillah kita isi kemerdekaan ini dengan kegiatan-kegiatan yag sederhana demi kebahagian warga desa dan para pemuda,” kata Taufik yang telah banyak melaksanakan berbagai kegiatan lomba untuk memeriahkan Hari Kemerdekaan RI ke-71.
Warga Desa Serigeni Suryapalo mengapresiasi atas dilaksanakan kegiatan yang menyemarakan HUT Kemerdekaan RI ke-71 oleh Kepala Deas (Kades) Serigeni. Karena, tanpa dukungan dan semangat kades dan pemuda kegiatan ini berjalan dengan lancar hingga pembagian hadia.
“Bersyukur kegiatan kecil dan sederhana tapi meriah membuat anak-anak dan pemuda serta tak kalah pentingnya para ibu-ibu yang membuat semarak dan memeriah kegiatan ini seperti lomba goyang balon.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palembang/foto/bank/originals/goyang_20160819_001330.jpg)