Torabika Soccer Championship

Trauma Cedera Masih Hantui Syaiful Indra

"Saya masih berusaha mengembalikan permainan. Sekarang belum penuh kemampuan dan fisik saya.

Penulis: Hendra Kusuma | Editor: Hendra Kusuma

SRIPOKU.COM-Melawan trauma pasca cedera adalah sesuatu yang lazim dialami para pemain. Bahkan ada beberapa pemain yang belum mampu lepas dari trauma sehingga mengalami penurunan performa di tahun pertama bahkan di tahun keduanya.

Cedera parah memang menjadi momok. Bahkan jika tidak move on, si pemain bisa gantung sepatu lebih cepat dari masa karirnya.

Hal inilah yang dialami Syaiful Indra.  Makanya, bermain nyaris 90 menit untuk pertama kalinya saat timnya melawan Persipura Jayapura di pekan kedelapan ISC A 2016, ternyata menyisakan masalah psikologis pada Syaiful Indra Cahya. Bek kanan Arema itu mengaku masih merasakan trauma karena baru pulih dari cedera.

Jebolan Persema Junior ini memang sempat mengalami dua kali cedera hamstring di laga perdana melawan Persiba Balikpapan. Setelah itu, Syaiful sempat absen panjang sebelum kembali di pekan kelima melawan PSM Makassar.

"Saya masih ingat dengan pertandingan pertama lalu. Hujan dan terhitung bermain ketat. Rasa trauma itu, jujur masih ada," ujar Syaiful Indra, seperti dilansir dari wearemania, Selasa (28/6/2016).

Kala itu, Syaiful hanya bermain sampai menit 25, lalu terjatuh dan cedera, karena lapangan yang licin. Kondisi yang sama dirasakannya dalam laga melawan Persipura, sehingga pemain asal Bululawang ini bermain lebih hati-hati agar tak kembali mengalami insiden.

"Saya masih berusaha mengembalikan permainan. Sekarang belum penuh kemampuan dan fisik saya. Ya semoga cepat pulih total, termasuk fisik saya dan kembali berebut tempat di tim utama," ujarnya.

Sumber:
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved