Guru Berprestasi Harus Paham IT

Sebanyak 150 orang guru dan tenaga kependidikan bersaing dalam ajang pemilihan guru dan tenaga pendidik berprestasi.

Penulis: Siti Olisa | Editor: Tarso
SRIPOKU.COM/SITI OLISA
Pemilihan guru berprestasi 

SRIPOKU.COM, PALEMBANG -- Sebanyak 150 orang guru dan tenaga kependidikan bersaing dalam ajang pemilihan guru dan tenaga pendidik berprestasi.

Poin penting yang harus dimiliki guru dan pendidik berprestasi adalah memahami dan mampu mengoperasionalkan IT dengan baik. Penilain ini dinilai penting, untuk mengimbangi perkembangan pesat informasi dan teknologi saat ini.

Namun predikat berprestasi, tidak hanya ditentukan selama penilaian mulai 1 sampai 5 Juni mendatang.

Kepala Dinas Pendidikan Sumatera Selatan, Widodo, usai Pembukaan Pemilihan guru dan tenaga kependidikan berprestasi dan berdedikasi tingkat provinsi Sumsel tahun 2016 di Hotel Swarna Dwipa, Rabu (1/5) mengatakan, kegiatan ini merupakan bentuk apresiasi Pemerintah Sumsel untuk pengawas, kepala sekolah, guru dan tenaga pendidik.

"Poin penting yang dinilai dalam pemilihan ini, khususnya untuk guru adalah memiliki kemampuan untuk mengolah pembelajaran yang baik dengan cara mengkolaborasikan IT. Karena saat ini anak-anak sudah akrab dengan IT akan semakin bagus jika direalisasikan dalam pembelajaran" ujarnya.

Widodo menambahkan, pemilihan guru dan tenaga pendidikan ini dibuat dalam rangka memberi saluran guru untuk menunjukkan kapasitasnya, kinerjanya, dan kualitasnya untuk mengejar prestasi yang baik.

Untuk menghasilkan guru dan tenaga pendidik yang bermutu, penilaian guru berprestasi tidak hanya dilakukan selama lima hari, sebelumnya Disdik Sumsel menurun tim mengecek ke daerah untuk memastikan guru yang bersangkutan baik dalam segala hal, termasuk kesehariannya.

"Jadi penilaian juga dilakukan sebelum rangkaian penjurian yang dilakukan hari ini sampai lima hari ke depan. Kami ingin seluruhnya memengang nilai-nilai guru berprestasi, baik dari kreativitasnya, kualitasnya, dan faktor pendukung baik lainnya. Semuanya akan kami tanamkan di sini" ujarnya.

Setelah mengikuti tahapan seleksi yang ketat di 17 Kabupaten/Kota Sumsel, akhirnya sebanyak 150 guru berprestasi berkompetisi untuk mewakili Sumsel ke tingkat nasional.

"Hanya ada 5 guru nantinya yang akan mewakili Sumsel ke tingkat nasional," ujarnya.

Seleksi guru berprestasi ini akan dinilai oleh juri yang independen. Ia berharap, pelaksanaan pemilihan guru dan tenaga kependidikan berprestasi ini bukan hanya sekedar ceremonial saja.

"Tapi harus di implementasikan dengan baik, dan dapat ditularkan di lingkungan sekolah," tutupnya.

Sumber: Sriwijaya Post
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved