Arema Update
Cedera, Ahmad Bustomi Latihan Terpisah
"Tadi (kemarin) sudah saya suruh latihan upper-body saja, semoga lekas sembuh dan tidak kambuh lagi,"
Penulis: Hendra Kusuma | Editor: Hendra Kusuma
SRIPOKU.COM, MALANG-Jelang babak semifinal Piala Jendera Sudirman, Arema tampaknya was-was tidak diperkuat Ahmad Bustomi. Meski cederanya tidak terlalu mengkhawatirkan.
Dalam sesi latihan Senin (28/12) sore di Stadion Gajayana Malang, Ahmad Bustomi tampak berlatih terpisah dari tim. Hal ini dikarenakan kondisi cederanya yang masih dalam pantauan.
Ditemani tukang pijat dan asisten dokter tim, Bustomi berlatih ringan di tepi lapangan sisi utara. Kapten Arema itu tidak bisa mengikuti rekan-rekannya yang lain melakoni sesi latihan rekondisi dengan jogging mengelilingi lapangan.
"Bustomi kondisi engkelnya masih bengkak, jadi masih belum bisa ikut latihan jogging bersama tim," ungkap pelatih Arema, Joko Susilo seperti dikutip dari wearemania, Selasa (29/12/2014).
Cedera engkel ini merupakan akumulasi benturan-benturan selama babak 8 besar Piala Jenderal Sudirman di Sleman kemarin. Pemain asal Jombang ini diperkirakan harus istirahat selama beberapa hari ke depan.
"Tadi (kemarin) sudah saya suruh latihan upper-body saja, semoga lekas sembuh dan tidak kambuh lagi," kata pelatih asal Cepu yang biasa dipanggil Getuk tersebut.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palembang/foto/bank/originals/arema-cronus-di-grup-neraka_20151204_051743.jpg)