Kabut di OKI Makin Tebal, Dinkes OKI Bagi-bagi Masker Gratis

Kabut asap mulai dikeluhkan banyak orang, apalagi kabut asap bisa menyebabkan masyarakat sesak dada

Penulis: Mat Bodok | Editor: Sudarwan

SRIPOKU.COM, KAYUAGUNG – Dinas Kesehatan Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), bekerjasama dengan RSUD Kayuagung, Palang Merah Indonesia (PMI) dan Palang Merah Remaja (PMR) OKI, membagikan 10.000 masker kepada masyarakat OKI yang melintas di sejumlah jalan di Kota Kayuagung, Senin (22/9/2014).

Pembagian masker tersebut diawali dari usai upacara peringatan hari Perhubungan Nasional di halaman upacara kantor Bupati OKI kepada PNS yang ikut dalam upacara tersebut.

"Dilanjutkan ke jalan raya dengan membagi tugas di beberapa titik yakni di lampu merah depan dinas kesehatan, Simpang Srikelang, pasar dan Terminal kayuagung,” ujar Kepala Dinas Kesehatan, M lubis MKes saat diwawancara sembari mengatakan pembagian masker tersebut juga dilakukan di 29 Puskesmas yang berada di OKI.

Lebih lanjut Lubis mengatakan, pembagian masker tersebut dilakukan karena semakin tebalnya kabut asap yang berada di OKI.

“Kabut asap mulai dikeluhkan banyak orang, apalagi kabut asap bisa menyebabkan masyarakat sesak dada diserang infeksi saluran pernapasan akut (ISPA),” timpal dr H Fikram.

Sumber: Sriwijaya Post
Tags
kabut
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved