Citizen Journalism
Hj Percha Leanpuri Kunjungi Rutan Pakjo
Hj Percha Leanpuri bersama Yayasan Leanpuri Center dan Relawan Ampera mengunjungi Rutan Kelas 1 Pakjo Palembang.
Editor:
Soegeng Haryadi
ISTIMEWA
Hj Percha Leanpuri saat berada di Rutan Pakjo Palembang dalam kunjungan ke tempat tersebut, Jumat (5/4/2013).
PALEMBANG - Hj Percha Leanpuri bersama Yayasan Leanpuri Center dan Relawan Ampera mengunjungi Rutan Kelas 1 Pakjo, Jumat (5/4/2013). Kunjungan tersebut dalam rangka kegiatan sosial cukur rambut terhadap lebih kurang 200 warga binaan.
Hj Percha Leanpuri yang merupakan anak sulung dari H Herman Deru, Calon Gubernur Sumatera Selatan sekaligus anggota DPD RI ini memberikan semangat dengan gaya humoris saat memberikan kata sambutan kepada para warga binaan.
Mengakhiri sambutannya, Hj Percha Leanpuri memberikan hadiah menarik untuk 20 orang yang dapat menjawab pertanyaan langsung darinya.
Kehadiran Hj Percha Leanpuri dan rombongan disambut baik dan antusias oleh warga binaan, ditambah lagi adanya bantuan berupa buku bacaan untuk perpustakaan lapas, buku Yasin, dan lebih dari seribu paket perlengkapan mandi yang diberikan secara simbolis oleh anggota DPD RI termuda ini kepada Edi Suprianto selaku perwakilan kepala rutan.
Pengirim:
Yudhi Saputra
Mahasiswa Stisipol Candradimuka Palembang