Berita OKU Selatan
Jenazah Perempuan yang Ditemukan dalam Lemari di Mampang, Dimakamkan di Kampung Halaman OKU Selatan
Mayat Perempuan yang Ditemukan dalam Lemari di Mampang Dimakamkan di Kampung Halaman OKU Selatan

Mayat Perempuan yang Ditemukan dalam Lemari di Mampang Dimakamkan di Kampung Halaman OKU Selatan
Laporan wartawan Sripoku.com, Alan Nopriansyah
SRIPOKU.COM, MUARADUA - Mayat perempuan bernama Ciktuti Iin Puspita (22) yang diduga korban pembunuhan dan ditemukan di dalam lemari di Jalan Mampang Prapatan VIII Gang Senang Kompleks Bapenas RT 03 RW 01, Tegal Parang, pada Selasa (20/11/2018), beberapa hari lalu, telah dimakamkan di kampung halamannya, Kamis (22/11/2018).
Isak tangis keluarga dan masyarakat sekitar mengiringi prosesi pemakaman Ciktuti Iin Puspita di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Desa Gunung Terang Kecamatan Buay Sandang Aji Kabupaten OKU Selatan.
Sebelumnya, pihak keluaga menjemput korban di Rumah Sakit Jakarta dengan menggunakan mobil ambulans dari Kota Muaradua OKU Selatan.
Camat Buay Sandang Aji (BSA), Kosim mengatakan pihak keluarga melakukan penjemputan terhadap mayat korban yang tiba di rumah duka siang ini.
"Saya baru saja pulang dari pemakaman, almarhum tiba siang ini langsung dimakamkan di TPU Desa setempat. Sebelumnya dilakukan penjemputan oleh pihak keluarga, dengan membawa ambulan dari Muaradua,"ujar Camat Buat Sandang Aji (BSA).
Baca: Dalam Sepekan, Inilah 3 Pembunuhan Sadis di Jabodetabek, Ditemukan dalam Drum Hingga Lemari
Baca: Heboh Jasad Wanita Muda Asal Palembang Ditemukan Dalam Lemari Kos, Ternyata Sempat Unggah Bukti Ini
Baca: 7 Fakta Iin Puspita, Pemandu Lagu yang Dibunuh dan Jasadnya Membusuk di Dalam Lemari Kos, Ternyata!
Baca: BREAKING NEWS: HEBOH Telur Bebek Berwarna Hitam Bertulisan Angka 1 Dihargai Rp 1 Miliar di Palembang
Baca: Reino Barack Ungkap Alasan Akhiri Hubungannya dengan Luna Maya Setelah 5 Tahun Menjalin Kasih
Di sela kesibukannya, Dwi Indah Lestari yang merupakan adik perempuan nomor dua korban mengatakan saudaranya tiba di rumah duka sekitar pukul 10.30 yang langsung dimakamkan sekira pukul 11.30 WIB.
"Tiba dari Jakarta pukul 10.30, tidak lama setelahnya sekira pukul 11.30 mbak langsung dimakamkan,"ujar Dwi kepada Sripoku.com, Kamis siang.
Proses pemakaman yang dilakukan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Desa Gunung Terang yang disaksikan ratusan warga setempat, serta dihadiri oleh Camat Kesacaman Buay Sandang Aji, Camat Simpang beserta Kapolsek Buay Sandang Aji dan Kapolsek Simpang Martapura Kabupaten OKU Selatan.
Informasi yang dihimpun Sripoku.com, korban merupakan anak sulung dari 5 bersaudara.
Korban sendiri telah pergi mengadu nasib merantau ke Jakarta sekitar 3 Tahun lalu.
=====
Baca: BREAKING NEWS: Pelaku Pemenggal Kepala Rahmadi di Lok Baintan Tertangkap, Ternyata Masih 19 Tahun
Baca: Berita Ogan Ilir: Digerebek Polisi, Pelaku Judi Dadu Guncang di Ogan Ilir Kocar-kacir
Baca: Cerai dari Lina, Lihat Cara Sule Ajarkan Anak Mandiri, Cuci Baju di Tepi Kolam jadi Sorotan Warganet
Baca: SAH Jadi Istri Baim Wong, Ini Deretan Fakta Tentang Paula Verhoeven, Model Blasteran Berprestasi!
-
Guru SD di OKU Selatan Ini Menangis Haru Mendapatkan Hadiah Toyota Innova
-
Lengkapi Berkas, CPNS Okus Boleh Tes Kesehatan & Narkoba di Palembang
-
Polres Banyuasin Himbau Tidak Boleh Ada Praktek Permainan Mengarah ke Perjudian di Pasar Malam
-
Jalan Amblas Enam Kecamatan di OKU Selatan Terisolir
-
Sehari Sebelum Ditemukan Dalam Lemari, Almarhumah Ciktuti Ingin Pulang ke OKU Selatan