Berita Palembang
Berita Palembang: IPC Mengajar, Ciptakan Future Leaders Kaum Millenial Bidang Pelabuhan Kemaritiman
PT Pelabuhan Indonesia II (Persero) atau IPC sebagai operator pelabuhan terbesar di Indonesia mengadakan kegiatan IPC Mengajar di Unsri

Laporan wartawan Sripoku.com, Reigan
SRIPOKU.COM, PALEMBANG-- Upaya memberikan dukungan terhadap generasi millenial dalam mengetahui fungsi strategis BUMN di bidang kepelabuhan, logistik dan kemaritiman.
PT Pelabuhan Indonesia II (Persero) atau IPC sebagai operator pelabuhan terbesar di Indonesia mengadakan kegiatan IPC Mengajar di Universitas Sriwijaya (Unsri), Rabu (14/11/2018).
Kegiatan ini juga sekaligus dalam rangkaian HUT IPC ke 26 pada 1 Desember mendatang yang dilakukan oleh jajaran direksi IPC ke Universitas-universitas untuk menyampaikan informasi terbaru tentang perkembangan maritim Indonesia khususnya di sektor kepelabuhan.
Setidaknya ada ratusan mahasiswa yang berasal dari 10 fakultas turut antusias mengikuti kegiatan ini tersebut.
Direktur SDM dan Hukum IPC, Rizal Ariansyah mengatakan, dalam rangkaian acara ini ada juga Sharing Sessions bersama mahasiswa, hal ini bertujuan untuk berbagi ilmu dan pengalaman di dunia kepelabuhan, logistik dan maritim yang dapat menjadi motivasi serta inspirasi generasi Millenial dalam hal ini pemuda khususnya mahasiswa.
"Direksi IPC Mengajar merupakan keterlibatan IPC secara nyata dalam memajukan pendidikan di Indonesia dan mempersiapkan leader of future (pemimpin masa depan) bagi kaum millenial khususnya mahasiswa. Kegiatan ini juga telah dilakukan secara berkelanjutan sejak 5 tahun lalu," katanya, Rabu.
Sebagai bentuk nyata berkontribusi di bidang pendidikan dalam kesempatan ini IPC juga memberikan kontribusi dana sebesar Rp. 50.000.000 kepada 25 mahasiswa beruntung.
"Sudah menjadi tanggung jawab seluruh komponen bangsa untuk berkontribusi mendidik dan mencerdaskan generasi Millenial yang akan menjadi penerus bangsa. IPC akan terus menyulut optimisme dan mendorong potensi anak-anak Indonesia diberbagai pelosok negeri," jelasnya.
Sesuai visi serta misi dalam membangun sistem integritas di tiap pelabuhan, pihaknya selalu menerapkan SOP guna memperketat pengawasan dalam masuknya barang dari angkutan barang.
Selain itu, sesuai dengan program IPC pihaknya juga sedang dalam tahap pembangunan tol laut yang berfungsi sebagai penghubung jalur penyebrangan.
"Stage holder terkait kita sinergikan supaya bisa mencegah masuknya barang-barang ilegal melalui pelabuhan. Sedangkan tol laut, jadi gunanya kapal-kapal nantinya menjadi penghubung penyebrangan di jalur laut," jelas dia.
Sementara, Rektor Universitas Sriwijaya, Prof Dr H Anies Saggaff mengatakan, pihaknya turut mengapresiasi dengan adanya kegiatan IPC Goes To Kampus, sebagai akademisi dirinya berharap kegiatan seperti ini akan terus berlanjut.
"Sesuai dengan Menrisdikti 40 persen perkuliahan di kampus di isi oleh para pebisnis, dengan adanya kegiatan ini mudah-mudahan dapat memberikan edukasi mahasiswa tentang kepelabuhan," ujarnya.
====
Baca: 133 CPNS Program Pegawai Tidak Tetap (PTT) dari Kementerian Kesehatan Kantongi SK PNS
Baca: Diduga Tak Kuat Menahan Debit Air, Tembok Gedung Student Residence UIN RF Palembang Roboh
-
Backpacker Dinilai Sasaran Tepat Promosikan Wisata Palembang Melalui Sosmed
-
Direktur Narkoba Polda Sumsel Apresiasi Hukuman Mati bagi Letto cs, Bandar Narkotika antar Provinsi
-
Pasok 9 Kg Sabu ke Palembang, Bandar Sabu Asal Jawa Timur, Letto CS Dihukum Mati
-
Usai Ditahan Imbang di 32 Besar Piala Indonesia 2018, Om Har Bubarkan Sriwijaya FC Sementara
-
Wagub Wanti-Wanti Daerah dengan Nilai Kepatuhan di Zona Merah