Berita Palembang

Tips Menyiasati Persaingan Bisnis di Era Digital. Ada 5 Faktor Penentu Sukses dalam Bisnis

Tips Menyiasati Persaingan Bisnis di Era Digital. Ada 5 Faktor Penentu Sukses dalam Bisnis

Penulis: Rangga Erfizal | Editor: Sudarwan
SRIPOKU.COM/RANGGA ERFIZAL
Pelatihan UMKM di STMIK MDP Palembang, mengedukasi para pelaku usaha dalam menghadapi era digital, Sabtu (22/9/2018). 

Laporan wartawan Sripoku.com, Rangga Erfizal

SRIPOKU.COM, PALEMBANG - Saat ini terjadi perubahan paradigma dari pelaku usaha kecil menengah (UKM) menghadapi persaingan bisnis di era digital.

Untuk menghadapi itu semua STMIK MDP Palembang bersama Sripo dan Tribun melakukan pelatihan mengenai pelaku Usaha Kecil Menengah (UKM) dalam menyiasati era digital.

Kegiatan pelatihan tersebut berlangsung di Kampus MDP lantai 5 Palembang dengan menghadirkan beberapa pembicara mulai dari Shopie Paris, Lamonde, Bogasari, Telkomsel, dan MDP.

Baca: Didatangi Oneng Rieke Diah Pitaloka, Tangis Bajuri Mat Solar Pecah, Momen Haru pun Terjadi

Baca: Tak Setenar Via Vallen, Ternyata Karena Alasan Sepele Ini Nella Kharisma Tak Bisa Masuk TV Nasional

Baca: Persipura Vs Arema - Gol Tunggal Hilton Moreira Dongkrak Posisi Mutiara Hitam di Papan Klasemen

Dalam kesempatan tersebut, Iman Abdurrahman, Senior Training Manager PT Sophie Paris Indonesia membeberkan rahasia Sophie dapat bertahan di era digital.

Pelatihan UMKM di STMIK MDP Palembang, mengedukasi para pelaku usaha dalam menghadapi era digital, Sabtu (22/9/2018).
Pelatihan UMKM di STMIK MDP Palembang, mengedukasi para pelaku usaha dalam menghadapi era digital, Sabtu (22/9/2018). (SRIPOKU.COM/RANGGA ERFIZAL)

Menurutnya di era teknologi semua orang memiliki kesempatan untuk dapat memulai usaha dengan pola-pola baru.

"Kita dapat mengendalikan teknologi. Dari yang tadinya orang memulai bisnis secara offline saat ini sudah dapat memulai secara digital artinya melakukan pemasaran produk pun bisa secara online."

Baca: Video STMIK MDP Adakan Pelatihan UKM Hadapi Persaingan Era Digital

Baca: Cukup Berjalan 5 Menit Saja, Beberapa Manfaat Ini Sudah Anda Dapatkan

Baca: Produk Asli Wong Kito Merambah Palembang Icon Mall, Aksesori Berbahan Dasar Tembaga

Baca: Kunjungi Kampus UMS, Sandiaga Uno dan Zulkifli Hasan Didemo Mahasiswa

"Pola bisnis berubah, dengan melakukan pemasaran secara online orang bisa memasarkan yang dijual lebih cepat. Itulah kelebihan startup dalam dunia digital," beber Iman Abdurrahman, Sabtu (22/9/2018).

Dikatakan Iman Abdurrahman, kemajuan pemasaran secara digital bukan berarti tidak membutuhkan pemasaran konvensional.

Hal itu masih tetap dibutuhkan, untuk menunjang pemasaran online.

"Kalau dulu kita mengambil produk lalu datang ke individu, menawarkan produk kita. Sekarang juga sama, cuma cara-caranya sedikit berubah. Pemasaran offline tetap dibutuhkan untuk membantu penjualan," ungkapnya.

Baca: Agar Memori Hp Tak Penuh Akibat Whatsapp, Ini Cara Mudah Mengatur Penyimpanan Gadget

Baca: Ke Singapura Cuma Mau Makan, Lihat Gaya ‘Sombong’ Raffi Ahmad Bareng Ivan Gunawan dan Ruben Onsu

Baca: Jadwal Pertandingan Liga Inggris Pekan ke-6, Laga MU serta Arsenal Disiarkan Langsung di Televisi

Sementara, Marketing Lamonde Palembang, Sindi Okta Viana dalam kesempatannya membagi cara-cara yang dibutuhkan pelaku usaha dalam menyiasati strategi bisnis.

Menurutnya ada 5 faktor penentu dalam bisnis saat ini yang dapat menjadi formula setiap pelaku usaha dalam memasarkan produknya.

"Banyak faktor agar usaha tersebut dapat bertahan dan bersaing dengan usaha lainnya. Kelima hal itu yakni 5P. Pertama people (orangnya), kedua product (produk yang dipasarkan), ketiga place (tempat), keempat price (harga) dan kelima promotion (promosi). Kelimanya harus dikombinasikan dalam bisnis saat ini," bebernya.

Sindi menambahkan, setiap UKM memang perlu menambah wawasan mengenai persaingan produk e-commerce.

Baca: Dul Jaelani Pamerkan Foto Maia Estianty & Ahmad Dhani, Lihat Postingan Mulan Jameela, Tulis Doa Ini

Baca: Dede Yusuf dan Desy Ratnasari Masuk Daftar Juru Bicara Capres-Cawapres Prabowo-Sandiaga

Baca: Sebaiknya Lakukan Hal Ini Agar Anak 1 Tahun Lancar Berbicara

Sumber: Sriwijaya Post
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    Berita Populer

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved