Sriwijaya FC

Prediksi Starting XI Garudayaksa FC vs Sriwijaya FC, Ujian Berat SFC di Laga Perdana Putaran Kedua

Sriwijaya FC akan menghadapi ujian berat pada awal putaran kedua Liga Championship musim 2025/2026.

|
Penulis: Angga | Editor: Odi Aria
MO Sriwijaya FC
STARTING SRIWIJAYA FC- Sriwijaya FC akan menghadapi ujian berat pada awal putaran kedua Liga Championship musim 2025/2026. Tim berjuluk Laskar Wong Kito itu akan bertandang ke markas pemuncak klasemen, Garudayaksa FC, di Stadion Pakansari, Bogor, Selasa (11/11/2025) malam. 

Ringkasan Berita:
  • Sriwijaya FC akan menghadapi laga berat melawan pemuncak klasemen Garudayaksa FC pada Selasa (11/11/2025) malam di Stadion Pakansari, Bogor
  • Pelatih Budi Sudarsono menegaskan timnya siap berjuang keras untuk mencuri poin dan keluar dari zona degradasi setelah menutup putaran pertama tanpa kemenangan
  • Budi mengakui Sriwijaya FC masih menghadapi sejumlah masalah, terutama di lini pertahanan dan distribusi bola

SRIPOKU.COM, PALEMBANGSriwijaya FC akan menghadapi ujian berat pada awal putaran kedua Liga Championship musim 2025/2026.

Tim berjuluk Laskar Wong Kito itu akan bertandang ke markas pemuncak klasemen, Garudayaksa FC, di Stadion Pakansari, Bogor, Selasa (11/11/2025) malam.

Pelatih anyar Sriwijaya FC, Budi Sudarsono, mengakui bahwa laga ini bukanlah pertandingan yang mudah.

Namun ia menegaskan tekadnya untuk membawa tim bangkit dari keterpurukan di paruh pertama kompetisi.

“Yang penting kita usaha dulu. Untuk hasil, kita serahkan sama yang di atas,” ujar Budi Sudarsono kepada Sripoku.com, Senin (10/11/2025).
 
Sriwijaya FC menutup putaran pertama tanpa satu pun kemenangan dan kini masih terjebak di zona degradasi.

Situasi tersebut membuat Budi fokus membangun kembali mental bertanding dan konsistensi permainan tim.

“Saya menyoroti ke tim saya sendiri, bagaimana Sriwijaya FC bisa bangkit dan selamat dari posisi sekarang, yaitu zona degradasi ke Liga 3. Itu yang paling penting,” ungkapnya.

Mantan penyerang timnas Indonesia itu juga menilai anak asuhnya mulai menunjukkan progres positif meski masih menghadapi keterbatasan pemain akibat cedera dan akumulasi kartu.

Dari sisi permainan, Sriwijaya FC masih berjuang untuk memperbaiki organisasi pertahanan dan distribusi bola di lini tengah.

Kesalahan passing yang kerap terjadi membuat aliran bola sering terputus, terutama ketika penyerang Sutan Zico tidak mendapat suplai memadai.

Meski begitu, Budi tetap optimistis karena beberapa pemain menunjukkan potensi yang menjanjikan.

Vieri Donny diharapkan bisa memanfaatkan kecepatannya di sisi sayap, sementara Farhan Rahman menjadi motor penghalau serangan lawan.

Umpan matang dari Nugroho Fatchurohman juga diharapkan dapat menjadi senjata dalam membongkar pertahanan Garudayaksa.

“Kita akan berjuang untuk bisa bangkit dan meraih tiga poin pertama kita dengan pemain yang ada serta mau berjuang karena situasi saat ini sedang tidak baik-baik saja,” tegas Budi.

Menghadapi tim kuat seperti Garudayaksa yang tampil konsisten di puncak klasemen, Sriwijaya FC tidak ingin sekadar bertahan.

Sumber: Sriwijaya Post
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved