Sumsel United

Sumsel United Taklukkan Persekat Tegal Last Minutes, Nil Maizar Beri Penjelasan

Head coach Nil Maizar mejelaskan Sumsel United baru bisa berhasil menaklukkan Persekat Tegal dengan skor 2-0 di menit akhir

Penulis: Abdul Hafiz | Editor: Abdul Hafiz Sripo
sripoku.com/syahrul hidayat/MO SUMSEL UNITED
KEMENANGAN SUMSEL UNITED - Juninho Cabral dan Jalesh Putra Gagarin melakukan selebrasi setelah membobol gawang Persekat pada laga lanjutan kompetisi Pegadaian Championship Sumsel United VS Perekat di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang, Minggu (12/10/2025). Head coach Nil Maizar didampingki kapten tim Hapit Ibrahim memberikan keterangan pers. 

Sementara Manajer Tim Sumsel United dr Syamsuddin Issac Suryamanggala mengaku cukup puas melihat penampilan Diego Dall'Oca dan rekan-rekan sepanjang pertandingan saat sukses mengalahkan Persekat Tegal kemarin. 

"Kita tahu, Persekat Tegal tim yang bagus, kuat dan terorganisir. Di babak pertama kita lihat, bagaimana sulitnya menembus pertahanan Persekat," ungkapnya. 

Syamsuddin pun tidak sungkan-sungkan memuji penampilan dan performa Laskar Juaro dilaga tersebut. Terutama kesabaran yang diperlihatkan pemain, dalam upaya membongkar pertahanan Persekat Tegal yang rapat dan solid.

"Berkat kesabaran pemain, disaat ada kesempatan mereka mencoba meningkatkan tempo permainan. Alhamdulillah, akhirnya ada dua peluang yang bisa kita manfaatkan, menjadi gol," jelasnya.

 

Sumber: Sriwijaya Post
Halaman 3 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved