Berita Al Ghazali dan Alyssa Daguise

Alyssa Daguise Hamil, Reaksi Bahagia Maia Estianty Jadi Sorotan, Ibu Al Ghazali Minta Dipanggil Ini

Lewat unggahannya di Instagram @alghazali7, keduanya membagikan video singkat mengumumkan kehamilan pertama Alyssa.

|
Penulis: Rizka Pratiwi Utami | Editor: pairat
Kolase Instagram
ALYSSA DAGUISE HAMIL - Kolase. Alyssa Daguise Hamil, Reaksi Bahagia Maia Estianty Jadi Sorotan, Ibu Al Ghazali Siap Timang Cucu 

Ringkasan Berita:
  1. Al Ghazali dan Alyssa Daguise umumkan kehamilan pertama melalui video bertema baby bump yang mereka unggah di Instagram, lima bulan setelah menikah.
  2. Maia Estianty sangat bahagia dan antusias, menyebut sudah tak sabar menjadi Oma dan bahkan memamerkan panggilan “Oma Bunda (Oda)” dan “Opa Daddy (Ody)”.
  3. Unggahan tersebut langsung ramai ucapan selamat, termasuk dari Aaliyah Massaid dan Aurel Hermansyah yang turut menyambut kabar bahagia ini.

 

SRIPOKU.COM - Maia Estianty tak bisa menutupi rasa bahagia saat Al Ghazali mengumumkan kehamilan sang istri, Alyssa Daguise.

Setelah lima bulan menikah, Alyssa Daguise kini sudah berbadan dua.

Al Ghazali dan Alyssa Daguise bahkan sudah membuat video bertema baby bump.

Lewat unggahannya di Instagram @alghazali7, keduanya membagikan video singkat mengumumkan kehamilan pertama Alyssa Daguise.

Dalam unggahan tersebut, Al Ghazali dan Alyssa Daguise tampil mengenakan baju serasi berwarna putih gading.

Keduanya menghabiskan waktu bersama di sebuah peternakan kuda.

Anak sulung Ahmad Dhani dan Maia Estianty itu berpose mesra bersama istrinya itu.

"Kita sudah berbagi banyak halaman dalam hidup ini bersama.. tetapi menjadi orang tua adalah yang paling indah. Baby ALs on the way. Alhamdulillah," tulis Al Ghazali menyertai unggahannya, dikutip Sabtu (22/11/2025).

Postingan yang belum genap dibagikan selama satu jam itu langsung dibanjiri komentar.

Termasuk dari Bunda Maia.

Sebagai ibu, Maia Estianty sudah tidak sabar untuk menimang sang cucu.

Maia Estianty juga kegirangan dan tak sabar dengan status barunya sebagai Oma.

Eks Ahmad Dhani ini juga memamerkan nama panggilannya kelak jika baby A lahir.

"Oma Bunda (Oda) dan Opa Daddy (Ody) menunggu dengan sabar !!!" imbuh Maia.

Sumber: Sriwijaya Post
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved