Berita Palembang

Universitas Sumatera Selatan Bakal Buka Prodi Kelapa Sawit

Universitas Sumatera Selatan (Sumsel), menunjukkan komitmennya untuk beradaptasi dengan potensi alam Sumatera.

Penulis: Linda Trisnawati | Editor: Yandi Triansyah
Dokumen USS
FOTO BERSAMA - Kegiatan syukuran atas pencapaian Universitas Sumatera Selatan (USS) meraih Akreditasi Baik Sekali dan bersiap membuka sejumlah program studi (prodi) baru. 
Ringkasan Berita:
  • Universitas Sumatera Selatan (Sumsel) bakal buka sejumlah prodi baru termasuk prodi Kelapa Sawit.
  • Langkah strategis ini mencerminkan kebutuhan industri lokal terhadap tenaga ahli yang mumpuni di sektor perkebunan
  • Selain Kelapa Sawit, USS juga tengah menyiapkan prodi kesehatan.
  • USS juga merayakan Akreditasi Baik Sekali.

 

SRIPOKU.COM, PALEMBANG - Universitas Sumatera Selatan (Sumsel), menunjukkan komitmennya untuk beradaptasi dengan potensi alam Sumatera. 

Salah satu prodi baru yang kini dalam tahap pengusulan adalah Prodi Kelapa Sawit.

Langkah strategis ini mencerminkan kebutuhan industri lokal terhadap tenaga ahli yang mumpuni di sektor perkebunan, yang merupakan urat nadi perekonomian Sumsel.

Selain Kelapa Sawit, USS juga tengah menyiapkan prodi kesehatan, sebuah langkah sinergis mengingat USS merupakan bagian dari Group RS Bunda Palembang. 

Keterkaitan institusi ini memberikan keuntungan besar bagi mahasiswa prodi kesehatan untuk mengakses fasilitas dan pengalaman praktik terbaik.

Hal ini terungkap di acara syukuran yang dipimpin Rektor USS, H. Yudha Pratomo Mahyuddin, M.Sc, Ph.D, pada Minggu (23/11/2025). 

Acara tersebut bukan sekadar perayaan atas capaian Akreditasi Baik Sekali. Ini adalah deklarasi visi baru: memperkuat USS sebagai Entrepreneur University yang unggul dan berdampak.

"Predikat Akreditasi Baik Sekali ini adalah hasil kerja keras kita semua. Namun, ini juga menjadi dorongan besar bagi kami untuk mewujudkan target visi-misi kampus," ujar Yudha, yang memiliki rekam jejak kuat di dunia usaha sebagai mantan Ketua HIPMI Sumsel.

Menurutnya, akreditasi tersebut juga memberi keyakinan baru bagi calon mahasiswa dan orang tua untuk mempercayakan pendidikan di USS sebagai tempat “menempah” generasi unggul yang mampu bersaing di dunia kerja.

"Lulusan yang kompetitif tidak hanya membutuhkan kecerdasan intelektual, tetapi juga kecerdasan emosional (EQ). Mahasiswa dan lulusan harus menggali potensi, memanfaatkan EQ, dan menciptakan peluang baru demi meraih kesuksesan. Inilah semangat Entrepreneur University,” ungkapnya.

Ia menjelaskan bahwa kecerdasan emosional sangat penting dalam mengenali dan mengelola emosi, memahami orang lain, membangun hubungan, hingga mengambil keputusan yang bijak. Hal ini menjadi bekal utama dalam menghadapi persaingan global yang semakin ketat.

“Tugas kita ke depan adalah terus membimbing mahasiswa agar menjadi lebih baik dan unggul. Setelah capaian akreditasi ini, kita akan membuka sejumlah Prodi baru. Prosesnya sedang dimulai. Mohon doa agar USS semakin berkembang dan bermanfaat bagi masyarakat,” tambah Yudha.

Kebanggaan serupa juga disampaikan Ketua Yayasan P4SS dr. Hj. Halipah Amin, SpTHT, MM, Wakil Rektor I Prof. Dr. Leila Kalsum, MT, Wakil Rektor II Rabin Ibnu Zainal, M.Sc, Ph.D, serta para dekan dan kepala lembaga yang turut hadir dalam momen syukuran tersebut.

USS yang berdiri pada 2019 hasil merger STIM Amkop Palembang dan STIKOM IGA Tanjung Pinang, kini memiliki lima program studi S1 yaitu Manajemen, Ilmu Komputer, Ilmu Komunikasi, Agribisnis, dan Ilmu Perikanan. 
Sejumlah prodi baru dalam tahap pengusulan, termasuk Prodi Kelapa Sawit, prodi kesehatan, dan prodi lainnya.

Sebagai bagian dari Group RS Bunda Palembang, USS memiliki tiga kampus di Palembang, yaitu Kampus A di Jalan Letnan Murod Km 5, Kampus B di Graha Bunda Jalan Jenderal Sudirman Km 4, dan Kampus C di Kompleks RS Bunda Medika Jakabaring. 

USS juga dilengkapi berbagai fasilitas seperti studio podcast, laboratorium komunikasi, USS TV, laboratorium komputer, perpustakaan digital, laboratorium entrepreneur, hingga fasilitas outdoor perikanan dan kelapa sawit.

Dengan segala dukungan fasilitas dan prestasi dosen maupun mahasiswa, USS optimistis melangkah menjadi salah satu perguruan tinggi yang semakin berkembang dan berkontribusi bagi dunia pendidikan di Sumatera Selatan dan Indonesia.

Sumber: Sriwijaya Post
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved